Bogdanovic pimpin Pacers lewati Pistons 111-102

2 April 2019 12:29 WIB
Bogdanovic pimpin Pacers lewati Pistons 111-102
Forward Indiana Pacers omantas Sabonis (11) berebut bola dengan guard Detroit Pistons Ish Smith (14) dalam pertandingan NBA di Bankers Life Fieldhouse, Senin malam waktu AS atau Selasa pagi WIB 2 April 2019. (REUTERS/USA TODAY Sports/Brian Spurlock)
Thaddeus Young dan Bojan Bogdanovic masing-masing mencetak 19 poin untuk membawa tuan rumah Indiana Pacers membekap tamunya Detroit Pistons 111-102, Senin malam waktu setempat atau Selasa pagi WIB ini.

Young juga membukukan sembulan rebound dan lima assist, sedangkan Bogdanovic mengemas juga tujuh rebound, enam assist dan tiga steal. Domantas Sabonis menyumbangkan 18 poin dan 12 rebound.

Center Pacers Myles Turner memimpin dengan 17 poin, ditambah enam rebound, lima blok dan tiga steal. Tyreke Evans mempersembahkan 13 poin dan Doug McDermott 11 poin.

Wayne Ellington memimpin Pistons dengan 26 poin, disusul Reggie Jackson 22 poin, enam rebound dan empat assist, sementara Andre Drummond mengkreasi 18 poin, 17 rebound, lima assist dan empat steal. Thon Maker mencetak 14 poin, enam rebound dan empat blok.

Baca juga: Knicks tekuk Bulls 113-105

Kedua tim diserang masalah cedera pemain, termasuk bintang Pistons Blake Griffin, dan duo Pistons, Darren Collison dan Wesley Matthews.

Pacers memimpin 87-80 saat memasuki kuarter keempat. Aaron Holiday menciptakan jumper pada menit pembuka untuk menguatkan tali keunggulan sampai selisih sembilan poin. Pistons memperkecil defisit sampai dua poin tetapi Pacers kembali memimpin sampai sembilan poin pada 8 menit 4 detik tersisa berkat lemparan tiga angka McDermott.

McDermott kembali membubuhkan angka di papan skor 33 detik kemudian untuk mengubah kedudukan menjadi 98-87. Setelah Detroit menempel lagi sampai selisih tujuh poin, lemparan tiga angka Bogdanovic pada 2 menit 39 detik tersisa makin membuat Pacers sulit dikejar Pistons.

Kedua tim yang bersaing di Divisi Tengah ini akan kembali bertemu, Rabu malam waktu AS pekan ini, di Detroit, demikian Reuters..

Baca juga: Blazers libas Timberwolves 132-122

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019