• Beranda
  • Berita
  • Empat mobil damkar padamkan kebakaran gedung perkantoran Pulomas 1

Empat mobil damkar padamkan kebakaran gedung perkantoran Pulomas 1

3 April 2019 17:26 WIB
Empat mobil damkar padamkan kebakaran gedung perkantoran Pulomas 1
Gedung perkantoran Pulomas terbakar. (Foto Antaranews.com)
Sedikitnya empat unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk menangani kebakaran yang terjadi di lantai dua gedung perkantoran Pulomas 1, Jakarta pada Rabu hari.

Kebakaran bisa dipadamkan pada pukul 00:05 WIB Rabu pagi, demikian petugas Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Timur Zay ketika dihubungi pada Rabu.

Kebakaran yang terjadi di gedung yang berlokasi di Jalan Jenderal A Yani No 2, Pulomas, Jakarta Timur tersebut terjadi diduga karena korsleting listrik.

"Tidak ada korban jiwa," kata Zay.

 

Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2019