"Pertemanan merupakan tentang pengalaman yang kalian jalani bersama -- jadi, kami bekerja keras untuk membangun pengalaman yang sangat baru agar bisa dimainkan bersama teman," kata Snap Inc, dalam keterangan pers di situs resmi mereka, dikutip Minggu.
Snap Games berada di dalam aplikasi Snapchat, pengguna tidak perlu mengunduh aplikasi terpisah untuk memainkan game ini. Pengguna bisa melihat siapa saja teman yang bermain bersama, mengirim pesan atau bahkan mengobrol langsung (chat live) dengan pesan suara.
Saat ini Snap Games berisi enam permainan, yaitu Bitmoji Party, Tiny Royale, Snake Squad, C.A.T.S Drift Race, Zombie Rescue Squad dan Alphabear Hustle.
Snapchat juga memperbarui fitur lensa atau filter mereka, mulai dari memberikan ruang bagi kreator hingga sejumlah lensa baru.
"Dalam waktu setahun lebih, lebih dari 400.000 lensa dibuat komunitas kami dan orang-orang bermain dengan Lensa itu lebih dari 15 miliar kali," kata Snap Inc.
Snapchat membuat Creator Profiles agar para pembuat lensa bisa memamerkan hasil karya mereka dan mengetahui audiens pemakai lensa tersebut.
Snapchat memperbarui tampilan Lensa agar lebih mudah diletakkan, saat ini lensa bisa diakses dengan memencet dan menahan kamera untuk melihat pilihan lensa yang sesuai.
Snapchat memberikan lensa baru yang memakai teknologi augmented reality atau realitas bertambah, misalnya lensa Landmarkers untuk melihat bangunan-bangunan terkenal di dunia.
Baca juga: Akan ada game di Snapchat bulan depan?
Baca juga: Snapchat sediakan lensa untuk anjing
Baca juga: Snapchat keluarkan Year End Story
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019