• Beranda
  • Berita
  • Dikalahkan Arsenal, Ancelotti kritik keras penampilan Napoli

Dikalahkan Arsenal, Ancelotti kritik keras penampilan Napoli

12 April 2019 06:45 WIB
Dikalahkan Arsenal, Ancelotti kritik keras penampilan Napoli
Ekspresi pelatih Napoli, Carlo Ancelotti, saat mendampingi timnya menghadapi Arsenal dalam laga pertama perempat final Liga Europa di Stadion Emirates, London, Inggris, Kamis (11/4/2019) setempat. (ANTARA/REUTERS/Eddie Keogh)
Pelatih Napoli Carlo Ancelotti melontarkan kritik keras penampilan timnya ketika dikalahkan Arsenal 0-2 dalam laga pertama perempat final Liga Europa di Stadion Emirates, London, Inggris, Jumat dini hari WIB.

"Saya terkejut dengan para pemain yang kekurangan semangat dan karakter," kata Ancelotti dalam komentar purnalaga dilansir laman resmi UEFA.

Oleh karena itu ia ingin para pemainnya bisa mengatasi hal tersebut jika ingin membalikkan keadaan di laga kedua pekan depan.

Ia juga berharap dukungan langsung dari para suporter di San Paolo bakal membantu Napoli di laga kedua.

"Sekarang akan sulit membalikkan keadaan, namun kami akan berada di kandang, di San Paolo, para suporter akan membantu kami," ujarnya.

Kekalahan Napoli terjadi akibat gol Aaron Ramsey dan gol bunuh diri Kalidou Koulibaly.

Napoli membutuhkan kemenangan dengan selisih tiga gol atau lebih untuk bisa melangkah ke semifinal.

Baca juga: Arsenal tundukkan Napoli 2-0

Baca juga: Hasil Liga Europa, Arsenal-Chelsea petik kemenangan

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2019