Lawan SPAL, Juventus akan istirahatkan Ronaldo

13 April 2019 16:37 WIB
Lawan SPAL, Juventus akan istirahatkan Ronaldo
Ronaldo (kiri) melakukan selebrasi setelah cetak gol pertama ke gawang Ajax dalam Perempat final Liga Champions di Johan Cruijff Arena, Amsterdam, Belanda pada 10 April 2019.(REUTERS/PIROSCHKA VAN DE WOUW)
Pelatih Juventus Massimiliano Allegri akan mengistirahatkan penyerang andalannya Cristiano Ronaldo dalam lanjutan pertandingan Serie A mendatang melawan SPAL.

Keputusan pelatih asal Italia tersebut diambil untuk menghindari risiko sang megabintang tersebut mengalami cedera atau terlalu letih.

Si Nyonya Tua akan menghadapi Ajax di leg kedua perempat final Liga Champions pada Rabu dini hari WIB pekan depan dan untuk mengunci gelar cudetto. Allegri harus memastikan agar pemainnya tidak mengalami cedera dan siap bermain di laga-laga krusial tersisa musim ini.

Juventus hanya memerlukan satu poin dari pertandingan tandang melawan SPAL pada akhir pekan. "Tidak mungkin ia (Ronaldo) akan bermain, sudah mencapai batas (setelah bermain melawan Ajax) dan oleh karena itu tidak perlu mengambil risiko menurunkannya," kata Allegri yang dikutip Marca pada Sabtu (13/4).

"Ini adalah peluang bagus bagi beberapa pemain untuk bermain." Namun, sudah dipastikan susunan pemainnya akan tetap kuat, kata mantan pelatih AC Milan itu.

Sudah dipastikan bahwa Mattia Perin dan Moise Kean akan langsung menjadi starter, tambah Allegri, sebagaimana dikutip dari laman Marca.

"Moise akan bermain sejak awal dan akan memiliki kesempatan untuk menunjukkan dirinya. Melawan Ajax, kita akan lihat."

Baca juga: Ajax tahan imbang Juventus 1-1

Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2019