Salah satu cara Bambam untuk menghibur para penggemarnya di Tanah Air adalah menirukan kata-kata yang diucapkan penerjemah dalam bahasa Indonesia. "Kita bincang-bincang", "Sudah-sudah", "Dance lucu" dan "Kompak tidak nih" menjadi sejumlah kata yang disebut dalam sesi bincang-bincang bersama duo personel Jus2, JB dan Yugyeom.
Bambam juga berkali-kali mengajak para Ahgase, sebutan untuk penggemar Jus2 dan GOT7, berinteraksi di atas panggung walaupun menggunakan bahasa Inggris.
Pria kelahiran Bangkok, Thailand, itu lantas bertanya kepada para Ahgase tentang baju tidur yang biasa dikenakan Yugyeom.
Penggemar lantas menjawab sesuka hati mereka, sedangkan Bambam hanya menanggapi semua jawaban itu sambil tertawa.
Baca juga: GOT7 ungkap di balik album "Present: YOU"
Dia bahkan rela melakukan tarian di atas panggung. Semula, Bambang menolak karena posisinya saat itu hanya sebagai pembawa acara.
Namun, pria berusia 21 tahun itu berkenan mengabulkan permintaan para penggemar meskipun dia menutup wajahnya karena malu pada akhir sesi tarian itu.
Para Ahgase mengenal Bambam sebagai sosok yang pandai berkomunikasi dengan penggemar, terutama penggemar dari luar Korea Selatan. Dia juga pandai melontarkan lelucon.
Pujian dilontarkan Lilid salah satu penggemar yang mengidolakan Bambam karena mampu menceriakan suasana dalam satu acara.
"Dia punya keahilan berkomunikasi yang bagus. Apalagi, dia bisa berbahasa Inggris. Kemampuan itu semakin bagus bagi para penggemar internasional. Dia juga tidak gengsi juga," kata Lilid.
Baca juga: Jelang showcase di Indonesia, JB dan Yugyeom kirim pesan video
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019