Eks bos Huddersfield pimpin Schalke

10 Mei 2019 03:39 WIB
Eks bos Huddersfield pimpin Schalke
Benjamin Stambouli dan para pemain Schalke 04 lainnya (REUTERS/Leon Kuegeler)
Schalke menunjuk mantan bos Huddersfield Town David Wagner menjadi manajer baru mereka dalam kontrak bertermin tiga tahun, umum klub Bundesliga itu seperti dikutip Reuters, Jumat dini hari ini.

Pelatih asal Jerman itu menggantikan bos sementara Schalke Huub Stevens yang melatih setelah Domenico Tedesco dipecat menyusul kekalahan 0-7 melawan Manchester City pada 16 Besar Liga Champions, Maret silam.

"Wagner telah membuat kepulangan bermotivasi tinggi ke Bundesliga dan menandatangani kontrak dengan Royal Blues sampai 30 Juni 2022," kata klub ini dalam laman resminya (schalke04.de).

Pria berusia 47 tahun yang pernah bermain untuk berbagai klub Jerman termasuk Schalke itu telah memandu Huddersfield masuk Liga Premier pada 2017 dan satu musim bertahan di liga elite Inggris itu.

Dia mundur Januari silam setelah peruntungan Huddersfield berubah ketika klub ini amblas ke dasar klasemen untuk kemudian terdegradasi di bawah pengganti Wagner, Jan Siewert.

Setelah kampanye cemerlang pada musim 2017-2018 di mana Schalke finis urutan kedua pada Bundesliga, Wagner mewarisi tim yang terseok-seok dekat dasar klasemen.

Schalke kini menempati urutan ke-15 dari 18 tim Bundesliga setelah kalah 17 kali dari 32 pertandingan liga selama musim ini, demikian Reuters.

Baca juga: Ribery masih mau main beberapa musim lagi

 

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2019