Laporan yang ditulis Diario AS menyebutkan bahwa gelandang tengah itu beralasan meninggalkan Liga Spanyol karena tidak memiliki menit bermain bersama Real Madrid.
Llorente yang terkesan menganggur, pada Januari lalu sempat dikabarkan bakal hijrah ke Alaves. Niatan itu masih terganjal karena ia mengalami cedera tulang punggung.
Pemain yang berusia 24 tahun itu turun bertanding dalam 37 penampilan tim senior, dengan mencetak dua gol. Ia hanya tampil dalam lima laga di ajang Liga Spanyol selama musim kompetisi 2018-2019.
Dan pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengatakan Llorente layak dijual.
"Marcos memerlukan menit penampilan yang lebih bersama tim utama," kata Zidane kepada para wartawan di awal bulan ini.
"Ia mampu menorehkan musim yang gemilang saat membela Alaves (dengan status pemain pinjaman) dalam (kompetisi 2016-2017) dan situasi yang sama dapat ia alami kembali kalau ia kembali ke sana."
Transfermarket membanderol nilai transfer Llorente mencapai 15 juta euro, dan Atletico Madrid dan AS Roma dikabarkan berminat memboyong pemain itu.
Baca juga: Zidane jamin Real Madrid pasti berubah
Pewarta: AA Ariwibowo
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2019