• Beranda
  • Berita
  • Robert Pattinson disebut sebagai calon kuat pemeran Batman

Robert Pattinson disebut sebagai calon kuat pemeran Batman

17 Mei 2019 17:04 WIB
Robert Pattinson disebut sebagai calon kuat  pemeran Batman
Robert Pattinson (REUTERS)
Robert Pattinson dikabarkan sedang bernegosiasi untuk berperan sebagai Batman dalam film garapan Matt Reeves yang akan diputar pada 25 Juni 2021.

Seorang sumber mengatakan jika Pattinson adalah kandidat utama yang akan bermain sebagai Bruce Wayne meski negosiasi ini belum mencapai tahap final, demikian dilansir Variety, Jumat.

Selain Pattinson, nama lain yang masuk dalam daftar pemeran Batman adalah Jack O'Connell, Kit Harrington, Aaron Taylor-Johnson, Richard Madden, dan Armie Hammer.

Ansel Elgort, Dylan O'Brien, Logan Lerman, dan Noah Centineo juga dikabarkan masuk dalam daftar kandidat namun dianggap tidak dipertimbangkan.

Ben Affleck awalnya ditunjuk sebagai sutradara "Batman" namun diberhentikan pada Januari 2017. Dia kemudian digantikan oleh Matt Reeves, yang juga membatalkan skrip yang telah ditulis oleh Affleck.

Dengan kepergian Affleck, tanggal rilis film pun didorong mundur menjadi 25 Juni 2021.

Tahun lalu, Reeves mengatakan jika film "Batman" kali ini tidak akan menceritakan tentang asal mula Batman seperti spekulasi penggemar yang merujuk pada novel karya Frank Miller "The Batman: Year One".

"Jelas kami tidak akan melakukan kisah asal atau semacamnya," ujar Reeves.

"Kami sedang membuat kisah yang secara definitif adalah Batman dan mencoba menceritakan sebuah kisah yang emosional dan benar-benar tentang dia sebagai detektif terhebat di dunia dan semua hal yang bagi saya sejak masih kecil sudah mencintai Batman," lanjutnya.

Baca juga: Di balik pensiunnya Ben Affleck dari Batman

Baca juga: Sutradara: film Batman yang baru tak akan bahas awal mula Batman

 

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2019