• Beranda
  • Berita
  • Wagub : masyarakat NTT mencintai Presiden Jokowi

Wagub : masyarakat NTT mencintai Presiden Jokowi

20 Mei 2019 17:35 WIB
Wagub : masyarakat NTT mencintai Presiden Jokowi
Presiden Joko Widodo (kiri) didampingi Gubernur NTT Viktor B Laiskodat (kanan), dan Mensesneg Pratikno berjalan bersama usai meresmikan dan meninjau bendungan Rotiklot di desa Fatuketi, Kabupaten Belu, NTT Senin (20/5/2019). . ANTARA FOTO/Kornelis Kaha
Wakil gubernur Nusa Tenggara Timur Josef Nae Soi mengatakan masyarakat provinsi berbasis kepulauan itu sangat mencintai Presiden Joko Widodo.

“Pak Presiden harus tahu bahwa masyarakat di NTT ini sangat mencintai bapak Presiden.Hal ini karena bapak presiden sudah lebih dahulu mencintai masyarakat NTT,” katanya dalam sambutannya jelang peresmian bendungan Rotiklot di desa Fatuketi, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, Senin.

Orang nomor dua di NTT itu mengatakan bahwa saking cintanya Jokowi kepada masyarakat NTT apapun yang belum diminta langsung diberikan kepada masyarakat NTT.

Wagub NTT itu mengatakan bahwa orang nomor satu di Indonesia sudah tahu apa yang dibutuhkan oleh masyarakat di NTT.

“Butuh air, bendungan langsung dibangun. Butuh jalan yang bagus, jalan langsung dibangun. Kemudian butuh PLBN yang bagus langsung dibangun PLBN yang bagus.Bayangkan saja, presiden mana yang belum minta sudah dikasih,” ujar dia.

Mantan anggota Komisi V DPR RI itu menambahkan bahwa baru kali ini NTT mendapatkan kunjungan dari Presiden sebanyak 10 kali.

Sementara itu Presiden Joko Widodo dalam sambutannya juga mengaku sudah 10 kali datang mengunjungi provinsi berbasis kepulauan itu.

“Kalau ke kabupaten Belu sudah empat kali. Tetapi kalau jika dihitung secara keseluruhan sudah 10 kali,” ujar dia.

Ia juga mengaku heran mengapa dirinya sering ke NTT selama lima tahun dirinya menjabat sebagai Presiden. Namun kata dia, dirinya sudah jatuh cinta dengan NTT.

“Saya tidak tahu Presiden-Presiden sebelumnya seperti saya atau tidak,” pungkasnya.

Ia menambahkan sudah pasti dirinya akan kembali lagi ke NTT, karena banyak yang sudah dibangun di NTT selama masa kepemimpinannya.

Pewarta: Kornelis Kaha
Editor: Yuniardi Ferdinand
Copyright © ANTARA 2019