• Beranda
  • Berita
  • Pemberdayaan KUKM diperkirakan semakin berkembang lima tahun ke depan

Pemberdayaan KUKM diperkirakan semakin berkembang lima tahun ke depan

21 Mei 2019 21:51 WIB
Pemberdayaan KUKM diperkirakan semakin berkembang lima tahun ke depan
Jumpa pers untuk menindaklanjuti hasil Rapat Koordinasi Nasional Bidang Koperasi dan UMKM Tahun 2019. (ANTARA/Hanni Sofia)

Kami melihat dalam beberapa tahun terakhir dan kami pun mendapatkan dukungan dalam upaya penguatan dan pemberdayaan KUKM yang memang diperkirakan akan mendapatkan porsi penting dalam lima tahun ke depan

Pemberdayaan koperasi dan UKM diperkirakan akan semakin berkembang dalam lima tahun ke depan seiring dengan karakter pemerintahan baru di bawah Presiden Joko Widodo.

Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Rully Indrawan di Jakarta, Selasa, mengatakan karakter pemerintahan yang dipimpin oleh Presiden Jokowi cenderung mendukung penguatan ekonomi di tingkat terbawah.

“Kami melihat dalam beberapa tahun terakhir dan kami pun mendapatkan dukungan dalam upaya penguatan dan pemberdayaan KUKM yang memang diperkirakan akan mendapatkan porsi penting dalam lima tahun ke depan,” katanya.

Pemerintahan Jokowi ke depan dengan Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin dianggapnya dan diharapkannya akan semakin memberikan keberpihakan nyata kepada para pelaku koperasi dan UMKM di Tanah Air.

“Beberapa pemikiran KH Ma’ruf Amin dituangkan dalam bukunya menunjukkan pemikiran yang kuat tentang ekonomi umat. Ini adalah modal awal bahwa KUKM akan menjadi perhatian dan sangat penting,” katanya.

Sementara itu Deputi Bidang Produksi dan Pemasaran Victoria br Simanungkalit mengatakan Presiden Jokowi merupakan sosok pemimpin yang secara konkret menunjukkan keberpihakan dan kepeduliannya kepada UMKM.

“Sepatu, jaket yang dikenakan Presiden Jokowi semuanya produk UKM dan ditunjukkan sebagai produk milenial yang bisa go global, ini membuat UKM jadi semakin termotivasi,” katanya.

Pada kesempatan itu, digelar jumpa pers untuk menindaklanjuti hasil Rapat Koordinasi Nasional Bidang Koperasi dan UMKM Tahun 2019.

Sesmenkop Rully Indrawan meyakini rencana strategis Kementerian Koperasi dan UKM dalam lima tahun ke depan akan sinkron dengan karakter Pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin.

Baca juga: Menkop: Perlu reformasi total agar koperasi maju
Baca juga: Menkop UKM: PDB koperasi di Indonesia terus meningkat

 

Pewarta: Hanni Sofia
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2019