Menlu RI-Jepang bertemu di sela-sela KTT G20

27 Juni 2019 17:32 WIB
Menlu RI-Jepang bertemu di sela-sela KTT G20
Pertemuan Menlu RI Retno Marsudi dan Menlu Jepang Taro Kono di sela-sela KTT G20 di Osaka, Jepang, Kamis (27/6/2019). (Twitter @Menlu_RI)

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi melakukan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Jepang Taro Kono di sela-sela KTT G20 di Osaka, Jepang, Kamis siang waktu setempat.

Dalam pertemuan yang berlangsung selama 20 menit itu, Menlu Kono memuji kepemimpinan Indonesia di kawasan ASEAN serta menyampaikan keinginan untuk berkontribusi demi kestabilan dan kemakmuran di kawasan Indo-Pasifik melalui kerja sama dengan Indonesia sebagai negara sesama demokrasi dan kemaritiman.

Dalam keterangan tertulis Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia, Kamis, Menlu Kono juga menyambut baik penandatanganan berbagai nota kerja sama antara kedua negara termasuk repatriasi kerangka tentara Jepang, bantuan hibah terkait rekonstruksi Provinsi Sulawesi Tengah pascagempa dan tsunami, kerjasama antara Japan Coast Guard dan Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla), program pelatihan praktik pekerja teknis, serta kerja sama menangani sampah plastik di lautan.



Selanjutnya, beliau meminta kerja sama Menlu Retno untuk memberikan instruksi kepada pihak-pihak terkait agar kegiatan repatriasi kerangka tentara Jepang dapat segera dimulai kembali.

Selain itu, Menlu Kono juga menyampaikan keinginan untuk melanjutkan kerjasama melalui peningkatan kapasitas terkait penyelesaian masalah sampah plastik di laut.

Menlu Kono dan Menlu Retno juga membahas sejumlah isu diantaranya tentang kawasan Pasifik yang bebas dan terbuka, ASEAN-related Foreign Ministers’ Meetings, Laut China Selatan, Semenanjung Korea, serta menyepakati untuk melanjutkan kerja sama yang lebih erat.

 

Pewarta: Yashinta Difa Pramudyani
Editor: Eliswan Azly
Copyright © ANTARA 2019