Jakarta (ANTARA News) - Budi Sudarsono dan Eli Aiboy diusulkan tetap masuk skuad timnas senior Indonesia yang ditangani Pelatih Benny Dollo yang akan menggelar pelatnas di Jakarta pada bulan Maret mendatang.
"Kedua pemain ini diusulkan masuk skuad timnas walau keduanya bermain di klub luar negeri," kata Hamka B. Kadi, Wakil Ketua Badan Timnas di Jakarta, Kamis.
Menurut dia, pihak BTN masih membicarakan kedua pemain itu mengingat timnas senior akan menggelar pelatnas di Jakarta pada bulan Maret sedang keduanya pasti akan memperkuat klubnya masing-masing di luar negeri.
Hamka mengatakan, ini baru usulan dan belum ada ketetapan menyangkut Budi yang akan bermain di klub Polis Diraja Malaysia dan Eli Aiboy yang kabarnya akan memperkuat salah satu klub di Malaysia.
Disinggung soal siapa saja pemain yang akan dipanggil Pelatnas pertama ini, Hamka belum dapat berkomentar banyak.
"Pada pekan depan akan kami umumkan," katanya.
Benny Dollo, menurut rencana akan memanggil 35 pemain untuk mengikuti seleksi hingga Juni. Jumlah tersebut kemudian akan dikurangi menjadi 24 pemain.
Meski mengakui telah mengantongi 35 nama pemain yang akan dipanggil, Benny belum mau mengumumkan nama-nama pemain yang dipanggil ke publik.
Benny, mantan pelatih Persita Tangerang yang menjadi pelatih timnas Indonesia sejak 1 Februari 2008, menjadikan ajang Piala Kemerdekaan di Jakarta, Agustus mendatang, sebagai ajang persiapan untuk menghadapi Kejuaraan AFF 2008.
Kejuaraan AFF --dahulu bernama Piala Tiger-- akan berlangsung Desember, diselenggarakan bersama oleh Indonesia dan Thailand.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008