"Semua keputusan yang bersangkutan dengan masalah ini diambil langsung oleh pemerintah Gibraltar, yang memiliki alasan masuk akal untuk meyakini bahwa kapal tersebut melanggar sanksi Uni Eropa untuk Suriah," kata Fabian Picardo di hadapan parlemen.
"Tidak ada permintaan politik dari pemerintah manapun bahwa Gibraltar harus bertindak atau tidak bertindak atas dasar apapun."
Kapal tersebut membawa 2,1 juta barel minyak mentah ringan, katanya.
Sumber: Reuters
Baca juga: IRGC: Iran bakal sita tanker Inggris jika tanker kami tak dibebaskan
Baca juga: Kru tanker Iran diinterogasi di Gibraltar
Pewarta: Asri Mayang Sari
Editor: Chaidar Abdullah
Copyright © ANTARA 2019