15 PTN wilayah barat lakukan seleksi SMMPTN

18 Juli 2019 14:06 WIB
15 PTN wilayah barat lakukan seleksi SMMPTN
Rektor Universitas Jambi Prof. H. Johni Najwan melakukan monitoring terhadap pelaksanaan Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) di Unja. Unja bersama 14 PTN wilayah barat lakukan SMMPTN secara serentak dan bersama-sama. (ANTARA/Muhammad Hanapi)
Sebanyak 15 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) wilayah Barat pada hari ini secara serentak melakukan tes tertulis Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN).

“Ada 33 PTN yang tergabung di wilayah barat, namun yang bekerjasama melaksanakan SMMPTN secara serentak dan bersama-sama ada 15 PTN, di antaranya Universitas Andalas, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Banten dan Universitas Jambi,” kata Rektor Universitas Jambi Prof. H. Johni Najwan di Jambi, Kamis.

Pelaksanaan SMMPTN secara serentak dan bersama-sama tersebut diharapkan dapat menjaring calon mahasiswa yang berkualitas. Karena 15 PTN wilayah barat tersebut turut menjalin kerja sama.

Dimana calon mahasiswa yang berada di daerah 15 PTN tersebut dapat memilih salah satu dari 15 PTN dan melakukan tes tertulis di daerah masing-masing. Sebagai contoh, calon mahasiswa dari Provinsi Jambi dapat melakukan pendaftaran SMMPTN di Universitas Jambi namun perguruan tinggi yang hendak dituju yakni Universitas Andalas dan tes tertulis SMMPTN-nya dilakukan di Unja. Begitu pula sebaliknya, dengan calon mahasiswa dari daerah lainnya.

Berdasarkan Permenristekdikti nomor 60 tahun 2018 tentang penerimaan maba program S1 pada PTN, terdapat tiga jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri, yakni melalui Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN).

Melalui tiga jalur seleksi tersebut, Rektor Unja berharap akan didapati calon-calon mahasiswa yang berkualitas. Karena proses seleksi masuk perguruan tinggi tersebut sudah dilakukan dengan baik, dan mengharapkan hasil yang baik.

“Dari tiga jalur seleksi masuk perguruan tinggi tersebut sudah dilakukan dengan baik, kita berharap setiap universitas mendapatkan calon-calon mahasiswa yang berkualitas dari Sabang sampai Marauke,” kata Prof. H. Johni Najwan

Pewarta: Muhammad Hanapi
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2019