• Beranda
  • Berita
  • Lima kloter jamaah Embarkasi Makassar sudah tiba di Mekkah

Lima kloter jamaah Embarkasi Makassar sudah tiba di Mekkah

19 Juli 2019 09:41 WIB
Lima kloter jamaah Embarkasi Makassar sudah tiba di Mekkah
Calon haji asal Makassar tiba di Mekkah, Arab Saudi, Rabu (17/7/2019), setelah menempuh perjalanan empat jam menggunakan bus dari Madinah. ANTARA/Hanni Sofia
Hingga Kamis malam (18/7), lima kelompok terbang (kloter) jamaah asal Embarkasi Makassar yang terdiri atas 2.264 orang sudah tiba di Mekkah, Arab Saudi, untuk menunaikan ibadah haji.

Menurut Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Selatan H Kaswad Sartono dalam keterangan persnya di Makassar, Jumat, jamaah Embarkasi Makassar yang sudah tiba di Mekkah meliputi antara lain 455 orang asal Makassar (Kloter 1) dan 453 orang asal Kabupaten Soppeng, Selayar, dan Tana Toraja (Kloter 2).

Selain itu ada 453 orang dari Kabupaten Sinjai dan Kota Parepare serta Makassar yang tergabung dalam Kloter 3, sebanyak 451 orang dari Sidrap dan Makassar yang tergabung dalam Kloter 4; dan 452 orang dari Kabupaten Gowa yang tergabung dalam Kloter 5.

Kaswad mengatakan, kegiatan pelayanan, pembinaan, dan pelindungan jamaah haji Indonesia sampai saat ini berjalan dengan baik, mulai dari penerimaan kedatangan, penempatan, distribusi katering, layanan transportasi, bimbingan ibadah, layanan kesehatan, sampai perlindungan keamanan dan keselamatan.

"Kerja sama, koordinasi, dan komitmen seluruh unsur petugas haji tahun ini dapat membuahkan kinerja dan prestasi yang baik, yakni mengantarkan kemabruran dan kebahagiaan jamaah haji," kata Kaswad.

Embarkasi Makassar melayani jamaah dari Provinsi Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Gorontalo, Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat, dan Sulawesi Selatan.

Kloter pertama jamaah asal Embarkasi Makassar tiba di Mekkah pada Selasa (16/7) sore waktu Arab Saudi, disambut lantunan talbiah, selawat badar, dan lagu daerah asal mereka, Anging Mamiri.
​​​​​​​
Baca juga:
Lagu Anging Mamiri sambut kedatangan jamaah asal Makassar di Mekkah
52 kloter jamaah Embarkasi Makassar tempati 36 hotel di Mekkah

Pewarta: Suriani Mappong
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2019