Jefri Nichol ditangkap, mantan manajer kaget

23 Juli 2019 19:07 WIB
Jefri Nichol ditangkap, mantan manajer kaget
Jefri Nichol (instagram.com/jefrinichol)
Kabar mengenai penangkapan aktor Jefri Nichol mengejutkan banyak pihak, tak terkecuali Baetz yang merupakan mantan manajernya.

Pasalnya selama bekerja sama, menurut Baetz, Jefri Nichol dikenal sebagai pribadi yang baik.

"No comment sih, tapi kalau sama aku baik-baik saja ya. Enggak pernah ada masalah, ngerokok juga enggak. Aku no comment saja ya enggak ngerti," kata Baetz saat dihubungi awak media di Jakarta, Selasa.

"Dia waktu sama aku, minum saja enggak pernah. Kayak anak kecil saja," sambung dia.

Lebih lanjut, Baetz mengatakan bahwa dirinya sudah lama tidak pernah berkomunikasi dengan Jefri Nichol. Dia pun baru tahu kabar penangkapan Jefri Nichol dari kerabat yang memberitahukannya.

"Aku takut salah ngomong kan. temen-temen aja ngeshare link, udah syok. Aku tidak komen gimana-gimana," ujarnya.

Baca juga: Kapolres Jaksel: Jefri Nichol masih ditahan dan sehat

Baca juga: Dikabarkan ditangkap akibat narkoba, Jefri Nichol jadi trending topic

Baca juga: Jefri Nichol belajar kidal demi perankan Ellyas Pical

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019