• Beranda
  • Berita
  • Perundingan perbatasan Indonesia-Timor Leste selesai September

Perundingan perbatasan Indonesia-Timor Leste selesai September

13 September 2019 19:11 WIB
Perundingan perbatasan Indonesia-Timor Leste selesai September
Foto Dokumentasi: Warga berjalan melintasi Jembatan Air Mata di perbatasan Indonesia dan Timor Leste di Mota Ain - Batu Gade. (ANTARA/Genta Tenri Mawangi/TM)
Perundingan penetapan perbatasan darat Indonesia dan Timor Leste akan diselesaikan secara lengkap pada September 2019, kata Duta Besar Timor Leste untuk Indonesia Alberto XP Carlos saat ditemui di Jakarta, Jumat.

Ia menjelaskan Kay Rala Xanana Gusmao, ketua delegasi perunding yang juga Timor Leste, dan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto pada Juli telah menyepakati secara prinsip sejumlah titik yang ditetapkan sebagai perbatasan darat dua negara.

"Pak Xanana dan Pak Wiranto telah menandatangani kesepakatan terkait sejumlah titik yang disetujui untuk perbatasan darat. Jadi, harusnya finalisasi September ini," kata Alberto kepada ANTARA soal perundingan tersebut. 

Baca juga: Wiranto-Xanana akan bertemu bahas perbatasan Indonesia-Timor Leste

Ia menjelaskan sejauh ini kedua pihak belum menentukan waktu pertemuan karena terkendala urusan mendesak di masing-masing negara.

"Banyak sekali urusan pejabat di sini, maupun di sana. Namun, tim teknisnya sudah bertemu, tinggal pembahasannya saja, nanti negosiasi perbatasan darat itu kan ujungnya traktat," kata Alberto, menerangkan, di Kedutaan Besar Timor Leste, Jakarta.
Duta Besar Timor Leste untuk Indonesia Alberto XP Carlos menyampaikan sejumlah perkembangan isu politik luar negeri saat ditemui di Kedutaan Besar Timor Leste di Jakarta, Jumat (13/9/2019). Beberapa isu yang dibicarakan meliputi negosiasi perbatasan Indonesia dan Timor Leste, pencalonan di ASEAN, dan kerja sama ekonomi dua negara. (ANTARA/Genta Tenri Mawangi)


Menurut Alberto, persoalan-persoalan teknis juga telah dibahas dalam perundingan perbatasan antara Indonesia dan Timor Leste. 

"Ini tim teknis juga sudah turun ke lapangan. Nanti teknisnya, kami kasih sedikit ke anda, karena anda sudah bangun di sana. Kalian juga kasih sedikit ke kami, karena ya kami sudah lama bangun di sini. Ya kira-kira begitu," tambah dia.

Baca juga: Selesainya batas darat Indonesia-Timor Leste

Alberto mengingatkan bahwa Indonesia dan Timor Leste harus menyelesaikan negosiasi perbatasan darat terlebih dahulu agar dapat lanjut membicarakan perbatasan di wilayah laut. Batas di darat nantinya akan menjadi dasar untuk menentukan batas maritim kedua negara.

Dalam pertemuan antara Wiranto dan Xanana pada Juli, kedua pihak telah menyepakati titik perbatasan yang terletak di Noel Besi-Citrana dan Bidjael Sunan Oben. Noel Besi-Citrana, yang terletak di Kabupaten Kupang, NTT, berbatasan langsung dengan wilayah Timor Leste di
Oecusse-Ambeno.

Kedua tim perunding pada Juli juga telah menyetujui aturan teknis untuk menetapkan perbatasan Indonesia dan Timor Leste di Haumeniana-Passabe dan Motain-Batugede.

Baca juga: Ratusan pasukan TNI diberangkatkan ke perbatasan Indonesia-Timor Leste

Baca juga: Indonesia ingin melihat Timor Leste menjadi bagian ASEAN


 

Timor Leste Setujui kebijakan Illegal Fishing

Pewarta: Genta Tenri Mawangi
Editor: Tia Mutiasari
Copyright © ANTARA 2019