• Beranda
  • Berita
  • Viral pelaku pemalakan supir truk diciduk PolsekTambora

Viral pelaku pemalakan supir truk diciduk PolsekTambora

19 Oktober 2019 22:19 WIB
Viral pelaku pemalakan supir truk diciduk PolsekTambora
AC (18) pelaku pemalakan terhadap supir truk di sekitar Jalan Pasar Buah Angke Tambora diciduk anggota Polsek Tambora di Jakarta, Sabtu (19/10/2019). (ANTARA/HO/Polres Jakarta Barat).
Tim Buru Sergap Polsek Tambora Jakarta Barat menciduk pemuda inisal AC (18), pelaku pemalakan terhadap supir truk di sekitar Jalan Pasar Buah Angke Tambora yang viral di media sosial.

Kapolsek Tambora Komisaris Polisi Iver Son Manosoh mengatakan pihaknya tak tinggal diam dan menerjunkan anggota untuk penyelidikan di tempat kejadian perkara.

"Umumnya mereka melakukan aksinya kepada para supir buah, ataupun sayuran yang melintas di sekitar jalan tersebut," ujar Iver di Jakarta, Sabtu.

Baca juga: Pemalak sopir truk di Tanjung Priok bermodus jual air mineral

Baca juga: Polisi tangkap pemalak sopir truk di Pelabuhan Tanjung Priok

Baca juga: Polresta Palembang selidiki sopir penembak pemalak


Tim buser bergerak untuk segera menanggapi video viral tersebut. Hasilnya, AC tertangkap dan digiring langsung ke Polsek Tambora.

Iver mengatakan aksi pelaku sangat merugikan para supir, karena mereka meminta sejumlah uang secara paksa.

"Jika dikasih supir sebesar Rp2.000, mereka menolak dan meminta nominal yang lebih besar," kata Iver.

Saat ini, tersangka AC masih dalam penyelidikan oleh anggota kepolisian Polsek Tambora.












 

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2019