KRL Jakarta Kota-Bogor berangsur normal

25 Februari 2020 17:56 WIB
KRL Jakarta Kota-Bogor berangsur normal
Warga menunggu KRL di Stasiun Bojong Gede, Cibinong, Jakarta Barat, Selasa (25/2/2019). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc. (ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA)

Kereta yang sebelumnya mengalami kendala telah dievakuasi ke Depo KRL Bukit Duri

KRL KA 1118 relasi Jakarta Kota-Bogor yang sempat anjlok pukul 14.28 WIB telah dievakuasi oleh petugas dari PT Kereta Commuterline Indonesia (KCI) dan PT Kereta Api Indonesia Daop 1 Jakarta sehingga perjalanan
berangsur normal.

"Kereta yang sebelumnya mengalami kendala telah dievakuasi ke Depo KRL Bukit Duri," kata 
Vice President Corporate Communications PT KCI Anne Purba di Jakarta, Selasa.

Setelah evakuasi kereta, petugas juga telah memastikan seluruh prasarana perkeretaapian dapat kembali dilintasi kereta dengan aman mulai pukul 16.54 WIB.

"Usai kendala operasional tersebut, perjalanan KRL Lintas Bogor/Depok-Jakarta Kota PP dan Cikarang/Bekasi-Jakarta Kota PP saat ini telah berangsur normal, namun masih perlu waktu untuk mengurai antrean kereta yang sebelumnya terjadi," kata dia.

Baca juga: KCI mengevakuasi KRL anjlok

Adapun situasi operasional perjalanan KRL di seluruh lintas adalah sebagai berikut:

- Lintas Bogor/Depok-Angke/Jatinegara PP perjalanan hanya sampai Stasiun Angke, imbas jalur rel Stasiun Kampung Bandan-Stasiun Kemayoran masih tergenang banjir.
- Lintas Cikarang/Bekasi-Jakarta Kota PP melalui Pasar Senen, perjalanan hanya sampai Stasiun Pasar Senen, imbas jalur rel Stasiun Kampung Bandan-Stasiun Kemayoran masih tergenang banjir.
- Lintas Bogor-Jakarta Kota PP normal dalam proses mengurai antrean kereta setelah kendala operasional.
- Lintas Cikarang/Bekasi-Jakarta Kota melalui Manggarai PP normal dalam proses mengurai antrean kereta setelah kendala operasional.
- Lintas Rangkasbitung/Tanah Abang PP Beroperasi normal
- Lintas Tangerang-Duri PP
- Lintas Tanjung Priok-Jakarta Kota PP beroperasi normal.


Baca juga: Rel terendam banjir, ini rekayasi pola operasi KRL
​​​
Sejumlah petugas melakukan perawatan rel di Stasiun KA Jakarta Kota, Jakarta, Selasa (11/2/2020). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc. (ANTARA/ADITYA PRADANA PUTRA)

Bagi para pengguna jasa KRL yang terimbas banjir maupun kendala operasional hari ini dan sudah membeli tiket maupun melakukan "tap in" pada "gate" dapat melakukan pembatalan perjalanan di seluruh stasiun hingga tujuh hari ke depan.

Informasi terkini seputar kondisi perjalanan KRL dapat dilihat melalui akun media sosial @commuterline, aplikasi KRL Access, Contact Center (021) 121 serta informasi dari petugas di stasiun maupun di dalam KRL.
Baca juga: Ini rekayasa pola operasi KRL akibat genangan di Jakarta

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020