Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca wilayah Jabodetabek, adanya potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang pada Minggu malam.Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 01:00 WIB
Potensi tersebut diperkirakan terjadi mulai pukul 21.00 WIB, sehingga masyarakat di wilayah yang berpotensi diimbau untuk waspada.
Adapun untuk wilayah DKI Jakarta yang berpotensi hujan ekstrim tersebut yakni Kota Jakarta Barat meliputi Cengkareng dan Kalideres dan dapat meluas ke wilayah Grogol Petamburan, Kebon Jeruk, Kembangan, Palmerah, Tamansari serta Tambora.
Selanjutnya Kota Jakarta Selatan meliputi Cilandak, Jagakarsa, Kebayoran Baru, Kebayoran Lama, Mampang Prapatan, Pancoran dan Pasar Minggu. Juga bisa meluas ke wilayah Pesanggrahan, Setia Budi serta Tebet.
Baca juga: BMKG prediksi cuaca ekstrem hingga 7 Maret 2020
Untuk wilayah Kota Jakarta Timur meliputi Cipayung, Ciracas, Kramatjati, Makasar dan Pasar Rebo. Cuaca tersebut dapat meluas ke Cakung, Duren Sawit, Jatinegara, Matraman dan Pulogadung.
Berikutnya, Kota Jakarta Utara meliputi Penjaringan dan sekitarnya.
Kota Jakarta Pusat meliputi Cempaka Putih, Gambir, Johar Baru, Kemayoran, Menteng, Sawah Besar, Senen dan Tanah Abang,
"Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 01:00 WIB," bunyi peringatan dini cuaca dari BMKG.
Baca juga: Waspada, hujan kembali guyur Jakarta hari ini
Hingga berita ini diturunkan hujan dengan intensitas lebat disertai kilat atau petir serta angin telah melanda kawasan Jakarta dan sekitarnya.
Pewarta: Laily Rahmawaty
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020