• Beranda
  • Berita
  • Anies: Jakarta masuki status Tanggap Darurat COVID-19

Anies: Jakarta masuki status Tanggap Darurat COVID-19

20 Maret 2020 19:28 WIB
Anies: Jakarta masuki status Tanggap Darurat COVID-19
Peta sebaran kasus positif COVID-19 di Indonesia. ANTARA/Infografik/aa.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan DKI Jakarta memasuki status Tanggap Darurat karena tingginya angka pasien positif virus corona (COVID-19) yang saat ini mencapai 223 orang.

"Pemprov DKI setelah membicarakan bersama dengan unsur Polda bersama Kapolda, unsur Kodam dengan Pangdam, juga dengan Ketua Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 tingkat nasional maka pada hari ini kita menetapkan bahwa Jakarta sebagai status Tanggap Darurat Bencana Wabah COVID-19," kata Anies di Balai Kota Jakarta, Jumat.

Status Tanggap Darurat ini berlaku selama 14 hari dan dapat diperpanjang sesuai dengan kebutuhan dalam mengatasi virus pandemik 
global itu.

Baca juga: Anies tegaskan Jakarta masih tahap pembatasan interaksi
Baca juga: Anies juga minta warga Jakarta tunda mudik tahun ini


Anies pun menegaskan masyarakat untuk terus melakukan "social distancing measure" agar membantu pemerintah menekan potensi penyebaran COVID-19.

"Untuk bisa mengendalikan penyebaran COVID-19 dan harus dikerjakan semua pihak secara disiplin, yaitu jaga jarak aman atau 'social distancing'. Ini mutlak harus dilakukan semua, bukan sebagian saja untuk menekan potensi penyebaran COVID-19," kata Anies.

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020