Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) berkomitmen menyiapkan bagian lain Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet untuk menampung lebih banyak pasien COVID-19 yang membutuhkan perawatan, kata Staf Khusus Menteri BUMN Bidang Komunikasi Arya Sinulingga.BUMN tetap berkomitmen, Pak Erick Thohir mengatakan kita harus komitmen untuk melaksanakan pelayanan publik yang sesuai dengan yang sudah ditetapkan sebagai SOP
"BUMN tetap berkomitmen, Pak Erick Thohir mengatakan kita harus komitmen untuk melaksanakan pelayanan publik yang sesuai dengan yang sudah ditetapkan sebagai SOP, walaupun terdapat 'serbuan' COVID-19, kita dari BUMN tetap bisa melaksanakan pelayanan publik," kata Arya dalam konferensi pers Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 di Graha BNPB, Jakarta, Selasa.
Wujud nyata kontribusi BUMN dapat dilihat ketika melaksanakan yang diminta oleh Presiden Joko Widodo untuk menyiapkan Wisma Atlet sebagai rumah sakit darurat khusus untuk menampung pasien COVID-19 dengan gejala.
Baca juga: Menteri BUMN siap optimalkan pengadaan atasi COVID-19
Menurut Arya, persiapan dilakukan selam empat hari berkat kombinasi dari beberapa BUMN untuk memastikan tempat itu layak menjadi ruang rawat pasien penyakit yang menyerang sistem pernapasan itu dengan peralatan medis dan fasilitas kesehatan memadai.
Pekerjaan BUMN belum selesai karena sedang direncanakan persiapan fasilitas lain di Wisma Atlet untuk menambah kapasitas pasien untuk menghadapi puncak wabah COVID-19, kata Arya.
"Untuk tahap berikutnya kami akan lakukan juga penambahan di tower berikutnya totalnya mudah-mudahan ada 3.000 kamar yang kami siapkan untuk pasien corona sehingga bisa menampung pasien-pasien yang dikhususkan masuk ke rumah sakit," ujar dia.
Wisma Atlet akan dibagi menjadi tiga zona, yaitu zona hijau yang dapat dimasuki publik, zona kuning untuk fasilitas tempat tinggal tenaga medis yang merawat pasien dan zona merah yang dikhususkan untuk pasien positif COVID-19.
Baca juga: BUMN akan suplai kebutuhan medis RS darurat penanganan COVID-19
Baca juga: Kementerian BUMN: Obat COVID-19 akan dipasok ke RS rujukan
Pewarta: Prisca Triferna Violleta
Editor: Virna P Setyorini
Copyright © ANTARA 2020