• Beranda
  • Berita
  • Langkah Bluebird Group cegah penyebaran virus corona

Langkah Bluebird Group cegah penyebaran virus corona

24 Maret 2020 21:14 WIB
Langkah Bluebird Group cegah penyebaran virus corona
Proses penyemprotan sterilisasi terhadap pengemudi dan karyawan melalui bilik disinfektan yang disediakan (Antara News/Istimewa)
Sebagai perusahaan penyedia jasa angkutan, PT Blue Bird Tbk secara berkala menerapkan proses penyemprotan sterilisasi terhadap pengemudi dan karyawan melalui bilik disinfektan yang tersedia di seluruh pool dan kantor Bluebird Group.

Direktur Utama PT Blue Bird Tbk, Noni Purnomo mengungkapkan, hal itu merupakan bagian dari rangkaian langkah preventif yang telah dilakukan oleh perusahaan guna memastikan keamanan baik karyawan, pengemudi maupun pengguna layanan Bluebird Group.

"Bilik disinfektan ini kami sediakan khusus untuk karyawan maupun tamu yang ingin masuk ke gedung kantor Bluebird Group termasuk pengemudi Bluebird Group sebelum mereka mulai beroperasi dalam melayani masyarakat. Kami berharap langkah ini dapat semakin meningkatkan tingkat higenitas dan kebersihan di lingkungan Bluebird Group termasuk armada-armada kami," ungkap Direktur Utama PT Blue Bird Tbk, Noni Purnomo dalam keterangan resminya di Jakarta, Selasa.

Baca juga: Langkah preventif Bluebird hadapi penyebaran corona

Baca juga: Lewat Bigbird Premium, Bluebird tawarkan pengalaman berbeda perjalanan wisata dan bisnis


Tidak hanya itu, Bluebird Group juga telah menerapkan serangkaian tindakan preventif guna memastikan keamanan dan kenyamanan penumpang saat bepergian
menggunakan layanan transportasi Bluebird Group.

Langkah-langkah tersebut mulai dari penyuluhan ke internal, pembersihan menyeluruh armada setelah beroperasi, serta pembagian masker reusable bagi pengemudi yang membutuhkan dan hand sanitizer di setiap armada.

Lebih lanjut, Bluebird juga menghimbau kepada seluruh pengemudi untuk menggunakan fasilitas JPK3 (Jaminan Pemeliharaan Kesehatan Karyawan dan Keluarga) yang tersedia di masing-masing klinik pool dimana perusahaan memberikan penanganan pertama dari keluhan kondisi pengemudi.

"Selain penyediaan jasa fasilitas JPK3, kami juga secara inisiatif memberikan kupon yang dapat ditukarkan dengan makanan bagi para pengemudi Bluebird yang hendak beroperasi," jelas Noni

Noni menambahkan, penanganan itu tidak dikenakan biaya kepada para pengemudi maupun karyawan dari PT Bluebird Group.

"Langkah-langkah ini diharapkan dapat sedikit banyak membantu mereka dalam melalui masa yang menantang seperti ini, serta menjadi apresiasi terhadap jasa pengemudi yang siap sedia dalam melayani kebutuhan transportasi masyarakat," tutup Noni.

Baca juga: Gandeng DANA, Bluebird hadirkan alternatif pembayaran nontunai

Baca juga: Corona paksa taksi online Waymo hentikan operasi

Baca juga: Jamin keamanan penumpang, Grab sediakan "tombol darurat"

Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020