• Beranda
  • Berita
  • RedDoorz sediakan penginapan gratis untuk tenaga medis corona

RedDoorz sediakan penginapan gratis untuk tenaga medis corona

3 April 2020 12:34 WIB
RedDoorz sediakan penginapan gratis untuk tenaga medis corona
Salah satu kamar di RedDoorz Plus @Thamrin, Jakarta. (ANTARA/HO RedDoorz)
Platform manajemen dan pemesanan hotel RedDoorz, menyediakan penginapan gratis bagi tenaga medis yang menangani kasus infeksi virus corona baru COVID-19 dalam program bernama Red Heroes.

"RedDoorz memantau terus perkembangan situasi di Indonesia dan sadar akan kuatnya tekanan yang diakibatkan oleh wabah COVID-19 ini terhadap sektor kesehatan dan juga bagi para tenaga medis yang menangani. Sebagai perusahaan yang telah beroperasi di Indonesia selama lebih dari lima tahun, kami ingin ikut berkontribusi dalam penanganan wabah ini," kata CEO RedDoorz, Amit Saberwal, dalam keterangan pers, dikutip Jumat.

RedDoorz melalui program Red Heroes menyediakan 102 kamar untuk tenaga medis yang menangani kasus COVID-19. Penginapa dari platform ini tersedia di RedDoorz Plus @Thamrin dan RedDoorz Plus Near Plaza Blok M.

Pemilihan kedua hotel tersebut didasari lokasi kedekatan dengan dua rumah sakit yang cukup banyak menangani kasus infeksi corona, yaitu RS Cipto Mangunkusumo dan RSPAD Gatot Subroto.

Program Red Heroes merupakan kerja sama ReDoorz dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk menangani COVID-19. Dalam keterangan pers yang sama, disebutkan kementerian juga akan bekerja sama dengan unit lain di pemerintahan untuk mengelola dan menangani pemesanan, serta menentukan tenaga medis yang dapat mengakses penginapan dalam program ini.

RedDoorz berencana mengembangkan program ini ke daerah-daerah lain di Indonesia yang membutuhkan bantuan penginapan untuk tenaga medis, sambil melihat perkembangan situasi.


Baca juga: OYO Indonesia alokasikan hotel untuk menginap tenaga medis COVID-19

Baca juga: Anabatic siap pinjamkan gedung setara hotel bagi isolasi pasien corona

Baca juga: Dari hotel mewah hingga kamp, lokasi karantina di penjuru Asia

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020