"Saat ini masih on schedule karena X7 memang planningnya di semester dua, tidak ada plan di semester satu," kata Director of Communications BMW Group Indonesia Jodie O'tania melalui konferensi virtualnya di Jakarta, Jumat.
Sebelumnya, Gaya Motor telah memberhentikan semua jalur produksi untuk sementara hingga 23 April sejak Pembatasan Sosial Skala Besar (PSBB) diberlakukan di Jakarta sejak 10 April.
Namun, Jodie tak mengelak bahwa pemberhentian operasional sementara pun mempengaruhi produksi sejumlah model BMW yang diproduksi di pabrik yang merakit Seri 3, Seri 5, Seri 7, X1, X3, hingga X5 itu.
"Yang terpengaruh yang model-model backbone seperti Seri 3. Namun, kita udah siapkan skenario, strategi bagaimana kita bisa menjalani situasi ini," jelas dia.
Baca juga: Karena corona, mobil-mobil ini dirilis virtual di Indonesia, apa saja?
Baca juga: BMW juga bantu produksi masker wajah untuk Jerman
Lebih lanjut, VP Sales BMW Group Indonesia Bayu Riyanto mengatakan PSBB juga berpengaruh untuk pengiriman mobil menyusul ditutupnya diler-diler di Jakarta dan sejumlah wilayah di Banten dan Jawa Barat.
"Selama PSBB, kita dukung pemerintah untuk kampanye #dirumahaja. Kita minimalkan bahkan nol-kan pengiriman di Jakarta, Tangerang, karena diler tutup sementara waktu dan tidak ada pengiriman," kata Bayu.
"Semoga bisa mendukung program pemerintah, dan kalau PSBB sudah selesai, customer yang sudah booking langsung diproses," ujarnya melanjutkan.
Namun, bagi daerah yang belum diberlakukan PSBB, Bayu mengatakan pihaknya masih membuka diler-dilernya di sana, dengan melakukan pembatasan jarak, sistem shift, hingga protokol kesehatan bagi karyawannya.
"Misalnya di luar Jakarta yang masih bisa beraktivitas, pasti kita support, kita masih buka dengan pengurangan jam kerja dan pegawai yang masuk," kata dia.
Baca juga: BMW Seri-3 Station Wagon cuma 25 unit, ini spesifikasi dan harganya
Baca juga: Beli mobil #DiRumahAja, BMW Indonesia buka diler virtual di Tokopedia
Baca juga: BMW pesan 5.000 unit robot KUKA
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020