• Beranda
  • Berita
  • Meghan Markle dan Pangeran Harry tutup Sussex Royal

Meghan Markle dan Pangeran Harry tutup Sussex Royal

5 Juli 2020 13:51 WIB
Meghan Markle dan Pangeran Harry tutup Sussex Royal
Dokumentasi - Duchess of Sussex, Meghan Markle didampingi Pangeran Harry menerima rangkaian bungan saat tiba di Broom Farm Community Centre di Windsor, Inggris (6/11/2019). ANTARA/REUTERS/MoD-Sgt Paul Randall/aa.
Meghan Markle dan Pangeran Harry dari kerajaan Inggris secara resmi telah menutup badan amal Sussex Royal.

Pasangan bergelar Duke dan Duchess of Sussex ini telah menyerahkan berkas untuk menutup badan amal itu setelah mereka mundur dari anggota senior keluarga kerajaan tahun ini.

Sebuah sumber mengatakan kepada BAZAAR.com, "Dokumen telah diajukan ke Companies House dan Komisi Amal untuk secara resmi menutup badan amal Sussex Royal."

Baca juga: Pangeran Harry-Meghan Markle sewa tim keamanan pribadi Tyler Perry

Baca juga: Mencoba puding chia Meghan Markle untuk berbuka


Dikutip dari Bang Showbiz, mereka mendirikan yayasan baru bernama Archewell yang terinspirasi dari nama buah hati mereka, Archie.

"Sebelum SussexRoyal, muncul ide 'Arche', dalam bahasa Yunani artinya 'sumber aksi'. Kami menghubungkan konsep ini untuk organisasi nirlaba yang ingin kami buat kelak, dan itu jadi inspirasi untuk nama anak kami," kata pasangan itu dalam keterangan resmi.

"Kami tak sabar meresmikan Archewell ketika waktunya sudah tepat," kata mereka seperti dilansir Reuters.

Harry bersama Meghan, mantan aktris, menikah pada Mei 2018 dalam pernikahan yang disebut memadukan Hollywood yang glamor ke dalam monarki, membuat mereka menjadi salah satu pasangan selebritas ternama.

Putra mereka, Archie, lahir setahun kemudian. Namun, hubungan dengan media dan kakak Harry, Pangeran William, menjadi renggang, dan mereka mengumumkan akan mundur dari tugas kerajaan pada Januari.

Keduanya kini telah pindah ke Amerika Utara, jauh dari keluarga kerajaan yang lain.

Baca juga: Pangeran Harry-Meghan Markle dukung kampanye boikot iklan Facebook

Baca juga: Givenchy tunjuk Matthew Williams sebagai Direktur Kreatif baru

Baca juga: Meghan Markle sebut kejadian di AS "menghancurkan"

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020