Riset Sensor Tower tersebut menunjukkan lima media sosial paling populer antara lain TikTok, Facebook, Instagram, Snapchat dan Likee.
1. TikTok
Saat ini aplikasi video singkat yang dilengkapi dengan berbagai filter dan musik, TikTok, menjadi aplikasi media sosial dengan pertumbuhan pesat baik berdasarkan unduhan di Google Play Store maupun AppStore.
Berdasarkan riset Sensor Tower kuartal kedua 2020, TikTok telah diunduh lebih dari 300 juta pengguna pada kuartal pertama dan kedua tahun 2020.
Baca juga: Google Photos tak lagi cadangkan folder media sosial secara default
Baca juga: Twitter buka rekrutmen untuk garap layanan berlangganan
2. Facebook
Menjadi salah satu pelopor media sosial, Facebook tetap populer sejak tahun 2004 karena fitur-fiturnya yang mudah digunakan untuk saling terhubung dan berkomunikasi satu sama lain.
Laporan Facebook kuartal kedua 2020 menyebutkan bahwa pengguna aktif bulanan Facebook mencapai lebih dari 2,7 miliar.
3. Instagram
Instagram disebut menjadi platform visual terbesar saat ini, dengan pengguna aktif lebih dari satu miliar per bulan berdasarkan penelitian We Are Social 2020.
4. Snapchat
Riset We Are Social 2020 mendapati pengguna Snapchat mencapai lebih dari 300 juta per bulannya.
Snapchat merupakan aplikasi pesan mobile di mana pengguna dapat saling berkirim video dan foto, dengan menambahkan teks atau coretan pensil, yang kemudian secara otomatis akan terhapus dalam beberapa detik, atau dapat dikirimkan ke teman yang ada di dalam kontak.
5. Likee
Aplikasi media sosial terpopuler lainnya adalah LIkee, platform pembuatan video pendek asal Singapura di bawah naungan BIGO Technology Pte., Ltd. Berdiri pada 2017, Likee memiliki lebih dari 2.000 efek video.
Likee telah tersedia di Google Play Store dan AppStore di lebih dari 200 negara dan kawasan, termasuk Indonesia, Rusia, Cina, Amerika Serikat, dan Brazil. Hingga saat ini Likee tercatat telah memiliki lebih dari 150 juta total pengguna di seluruh dunia.
Sementara itu, penelitian We Are Social 2020 menemukan rata-rata waktu yang dihabiskan pengguna Indonesia usia 16-64 dalam mengakses media sosial mencapai 3 jam 26 menit sehari.
Penetrasi pengguna media sosial juga terus meningkat termasuk Indonesia, yang kini 59 persen dari 272,1 juta total penduduk Indonesia adalah pengguna media sosial.
Angka ini meningkat lebih dari 8,1 persen atau setara dengan lebih dari 12 juta pengguna dari April 2019. Saat ini Indonesia mempunyai 160 juta pengguna aktif media sosial yang 99 persen penggunanya mengakses media sosial melalui ponsel.
Baca juga: Tips aman dan nyaman berinteraksi di sosial media
Baca juga: Mengupas peran media massa di era media sosial dalam diskusi virtual
Baca juga: Indonesia tidak akan ikut-ikutan larang TikTok
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020