• Beranda
  • Berita
  • Menko PMK ingatkan Gubernur Sumut antisipasi penurunan ekonomi

Menko PMK ingatkan Gubernur Sumut antisipasi penurunan ekonomi

12 September 2020 19:49 WIB
Menko PMK ingatkan Gubernur Sumut antisipasi penurunan ekonomi
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy meninjau ruang isolasi baru khusus untuk merawat pasien COVID-19 milik Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Adam Malik Medan, Sabtu. ANTARA/Nur Aprilliana Br Sitorus

... penanganan terhadap masalah COVID-19 dan kesehatan tetap harus menjadi perioritas, namun bukan berarti boleh mengabaikan permasalahan lainnya termasuk perekonomian.

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengingatkan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara agar berhati-hati dan mengantisipasi penurunan ekonomi sebagai dampak dari penyebaran wabah COVID-19.
 
Hal itu disampaikan Menko Muhadjir Effendy kepada Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi usai meninjau ruang isolasi baru khusus untuk merawat pasien COVID-19 milik Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Adam Malik Medan, Sabtu.
 
Penanganan terhadap masalah COVID-19 dan kesehatan tetap harus menjadi perioritas, bukan berarti boleh mengabaikan permasalahan lainnya termasuk perekonomian.
"Karena sudah lima bulan terakhir ini ekonomi kita mengalami hibernasi. Hibernasi itu daunnya rontok, cabang rantingnya rontok. Berusaha mempertahankan batang dan akarnya tetap hidup, sehingga nanti kalau udah musim hujan dan pulih, COVID-19 sudah selesai, maka mudah tumbuhnya bahkan bisa tumbuh lebih baik," katanya.
 
Untuk itu, ia meminta agar Gubernur Sumut beserta jajarannya lebih pandai dalam mengantisipasi terjadinya penurunan perekonomian sebagai dampak COVID-19.
 
"Karena itu harus pandai-pandai agar COVID-19 juga tertangani dengan baik. Syukur-syukur bisa semakin menurun drastis (COVID-19), tetapi ekonomi di Sumut tetap harus berjalan. Jangan sampai ekonominya macet dan ambruk, sampai batang dan akarnya ikut kering dan meranggas, karena itu nanti untuk membangkitkannya sangat sulit," katanya.
Baca juga: Ekonomi Sumut masih berpeluang tumbuh positif pada tahun ini

Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus
Editor: Muhammad Yusuf
Copyright © ANTARA 2020