Rumah yang terletak di Los Angeles County, Amerika Serikat itu nantinya bisa disewa secara kelompok maksimal dua orang.
Ada lima tanggal yang tersedia 2, 5, 8, 11 dan 14 Oktober.
Baca juga: Rumah Bella Swan "Twilight" disewakan di Airbnb
Dalam setiap kesempatan menginap yang berlangsung satu malam, para tamu bisa mengakses ke area sayap rumah di mana karakter yang diperankan Smith suka nongkrong, selain itu juga area lounge sisi kolam renang dan ruang makan.
Kamar tidur termasuk ring basket dan ada meja DJ untuk memutar lagu-lagu klasik. Keuntungan lain adalah termasuk lemari baju Will dan sambutan selamat datang virtual dari DJ Jazzy Jeff.
Karena COVID-19, para tamu yang terpilih harus membuktikan residensi di L.A. County dan berasal dari rumah tangga yang sama.
Penyewaan akan sesuai dengan aturan CDC dan mengikuti protokol pembersihan yang ditingkatkan yang dibuat oleh Airbnb juga.
Pengalaman Airbnb termasuk dengan seni grafiti dan potret keluarga, dan cheesesteak Philadelphia akan disajikan.
Baca juga: Amsterdam larang AirBnB beroperasi di kota tua mulai 1 Juli
Baca juga: Rumah impian Barbie bisa disewa lewat Airbnb
Baca juga: Kota di Spanyol ini larang warga sewakan apartemen pada wisatawan
Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020