• Beranda
  • Berita
  • Sal Priadi hadirkan sisi jenaka di lagu "Misteri Minggu Pagi"

Sal Priadi hadirkan sisi jenaka di lagu "Misteri Minggu Pagi"

11 Oktober 2020 09:00 WIB
Sal Priadi hadirkan sisi jenaka di lagu "Misteri Minggu Pagi"
Artwork lagu "Misteri Minggu Pagi" Sal Priadi. (HO)
Sal Priadi menghadirkan sisi jenaka di lagu terbarunya yang berjudul "Misteri Minggu Pagi" dari mini album "Kumpulan Lagu Cinta Vol. 1" yang akan segera rilis.

Dalam keterangan resminya, Minggu, "Misteri Minggu Pagi" adalah lagu cinta dengan lirik jenaka tentang cerita usai kencan semalam yang liriknya ditulis oleh Sal Priadi.

Sederhananya, "Misteri Minggu Pagi" adalah kisah seseorang pria yang menunggu balasan pesan yang ia kirim pada gadis yang ia kencani pada malamnya.

Idenya dirangkai berdasarkan persepektifnya dari beberapa teman laki-laki Sal yang pernah mengalami hal tersebut.

Penulisan lirik dengan diksi kasual ini dibalut musik bernuansa jazz fusion yang cenderung serius jauh dari kesan jenaka. Namun di situ uniknya karena musik di lagu ini digarap dengan bantuan produser Lafa Pratomo, dan pianis Otta Tarega.

Dua nama yang pernah bekerja bersama dan menghasilkan "Amin Paling Serius", lagu Sal Priadi yang paling banyak didengarkan melalui layanan musik digital.

Rencananya juga akan ada rangkaian visual menarik sebagai penyerta lagu ini, salah satunya video musik yang akan disutradarai oleh Jordan Marzuki.

Termasuk juga visual dalam versi terfragmentasi dan versi yang lebih panjang yang akan dikomunikasikan oleh Sal Priadi ke dalam berbagai bentuk medium.


Baca juga: Sal Priadi dan pencinta musik bisa terhubung lewat aplikasi Resso

Baca juga: Alasan Sal Priadi rilis lagu "Irama Laot Teduh" pada pukul 09.21 WIB

Baca juga: Sal Priadi dan cerita di balik "Irama Laot Teduh"

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020