• Beranda
  • Berita
  • Rennes kembali ke jalur kemenangan usai atasi Brest 2-1

Rennes kembali ke jalur kemenangan usai atasi Brest 2-1

1 November 2020 02:17 WIB
Rennes kembali ke jalur kemenangan usai atasi Brest 2-1
Pemain bertahan Rennes Damien Da Silva menyundul bola untuk mencetak gol penyama kedudukan ketika bersua Brest di pekan kesembilan Liga Prancis di Stadion Roazhon Park, Sabtu (31/10/2020). Dalam pertandingan itu Rennes menang 2-1 atas tamunya. ANTARA/AFP/JEAN-FRANCOIS MONIER.
Rennes kembali ke jalur kemenangan seusai mengatasi tamunya Brest 2-1 dalam laga pekan kesembilan Liga Prancis di Stadion Roazhon Park, pada Sabtu waktu setempat (Minggu WIB).

Sempat tertinggal lebih dulu akibat gol aksi Franck Honorat, Rennes lantas bangkit membalikkan keadaan melalui gol-gol Damien Da Silva dan Nayef Aguerd, demikian catatan resmi Liga Prancis.

Kemenangan ini menjadi pelipur lara karena dalam dua pertandingan Liga Champions mereka hanya mampu mengantongi satu poin. Begitupula di dua pertandingan terakhir Liga Prancis, mereka imbang lawan Dijon 1-1 dan menyerah atas Angers 2-1 di kandang sendiri.

Rennes kini menggeser posisi Marseille di posisi tiga dengan raihan 18 poin, atau kalah selisih gol dari Paris Saint-Germain dan Lille yang masing-masing berada diperingat satu dan dua.

Baca juga: Sevilla tampil dominan tapi cuma menang 1-0 atas Rennes

Sementara bagi Brest kekalahan ini memperpanjang catatan buruk di Liga Prancis yang kalah dalam tiga pertandingan terakhir. Mereka kini berada di posisi 14 dengan mengoleksi sembilan poin.

Rennes yang tentunya tak ingin kehilangan poin lagi di kandang langsung bermain agresif. Tercatat hingga menit 18, sedikitnya enam peluang berhasil diciptakan. Namun berkat rapatnya lini pertahanan Brest membuat bola dapat terblok.

Sangat sulit bagi Rennes untuk sekedar melepaskan sepakan langsung ke arah gawang Gautier Larsonneur, satu-satunya peluang berbahaya terjadi di sisa babak pertama. Sepakan Romain Del Castillo yang meneruskan umpan Serhou Guirassy hanya menyamping tipis di sisi kanan gawang Brest.

Rennes yang terus menyerah malah dikejutkan dengan gol Franck Honorat melalui skema serangan balik pada menit ke-57. Menerima umpan matang Steve Mouni, Franck melepaskan sepakan yang sulit ditepis kiper Rennes, Alfried Gomis.

Baca juga: Neymar menepi hingga pertengahan November

Rennes yang tertinggal lantas langsung mengempur pertahanan tim tamu. Pada menit ke-66, sundulan Damien Da Silva memaksimalkan umpan bola mati Romain Del Castillo membuat kedudukan kembali imbang 1-1.

Untuk memperkuat daya dobrak pelatih Rennes Julien Stéphan langsung memasukan tiga pemain usai gol penyama kedudukan tersebut. Hasilnya terbukti dengan mampu mencetak gol kedua sekaligus membalikkan kedudukan menjadi 2-1 pada menit ke-70.

Gol kedua Rennes lagi-lagi dalam situasi bola mati. Benjamin Bourigeaud yang mengambil tendangan sudut, disambar Nayef Aguerd dengan sundulan. Skor 2-1 tetap bertahan hingga pertandingan usai.

Baca juga: Kompetisi Ligue 1 tetap berlanjut meski Prancis berlakukan "lockdown"
Baca juga: Klasemen Liga Prancis: PSG rebut puncak dari Lille


Susunan pemain:

Rennes (4-1-4-1): Alfried Gomis; Hamari Traore, Damien Da Silva, Nayef Aguerd, Dalbert Henrique; Steven Nzonzi: Steven Nzouzi; Jeremy Doku (Yann Gboho), Romain Del Castillo (Adrien Hunou), James Lea Siliki (Benjamin Bourigeaud), Martin Terrier (Clement Grenier); Sehrou Guirassy.
Pelatih: Julien Stéphan

Brest (4-4-2): Gautier Larsonneur; Jean Duverne, Brendan Chardonnet, Romain Perraud, Julien Faussuirer; Haris Belkebla, Romain Faivre, Hiang Mbock (Cristian Battocchio), Frank Honorat (Gaetan Charbonnier); Irvin Cardona (Jeremy Le Duaron), Steve Mounie (Romain Philippoteaux).
Pelatih: Olivier Dall'Oglio

Pewarta: Asep Firmansyah
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2020