• Beranda
  • Berita
  • Startup Rivian ungkap harga dan detil untuk pikap listrik dan SUV

Startup Rivian ungkap harga dan detil untuk pikap listrik dan SUV

13 November 2020 08:12 WIB
Startup Rivian ungkap harga dan detil untuk pikap listrik dan SUV
Startup EV Rivian. ANTARA/REUTERS.
Startup kendaraan listrik, Rivian secara resmi mengungkapkan harga dan detail dari produk truk pickup listrik dan SUV mereka dengan banderol mulai dari 75.000 dolar Amerika Serikat untuk pickup R1T listrik dan 77.500 dolar AS untuk kendaraan SUV dengan jarak tempuh mencapai 300 mil untuk keduanya.

Rivian telah membuka pesanan di muka untuk kendaraan tersebut sejak November 2018 dengan jadwal pengiriman dimulai pada tahun depan

Rivian, yang didukung oleh Amazon.com Inc dan Ford Motor, mengatakan pengiriman R1T ke AS akan dimulai pada Juni 2021, sedangkan pengiriman R1S akan dimulai pada Agustus.

Dikutip dari Reuters, Jumat, pemegang pre-order akan mendapatkan akses awal pada 16 November untuk mengkonfigurasi warna kendaraan, rentang baterai, serta roda dan ban mereka.

Saat ini, perusahaan rintisan tersebut tengah membangun van EV yang digunakan untuk pengiriman perusahaan Amazon yang telah memesan 100.000 van sejak awal.

Sementara Ford, menginvestasikan dana sekitar 500 juta dolar AS pada bulan April dengan rencana untuk menggunakan platform EV Rivian untuk membangun kendaraan baru di Amerika Utara.

Baca juga: Rivian rekrut mantan pejabat Tesla sebagai kepala insinyur

Baca juga: Anak bos Ford gabung startup mobil listrik Rivian

Baca juga: Rivian janji beri harga lebih murah untuk pikap dan SUV barunya

Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020