• Beranda
  • Berita
  • Mendes PDTT optimistis pembangunan desa bisa tercapai dengan SDGs Desa

Mendes PDTT optimistis pembangunan desa bisa tercapai dengan SDGs Desa

14 Desember 2020 21:54 WIB
Mendes PDTT optimistis pembangunan desa bisa tercapai dengan SDGs Desa
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar berbicara saat membuka Rapat Konsolidasi Akhir Tahun Ditjen PKP Tahun 2020 dengan topik SDGs Desa Arahan Kebijakan Pembangunan Desa Tahun 2020-2024, Jakarta, Senin (14/12/2020). ANTARA/Humas Kemendes PDTT.
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar optimistis pembangunan desa dapat terwujud dengan penerapan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs) tingkat desa atau disebut SDGs Desa.

"Kemendes PDTT sudah memiliki tatanan yang pasti dalam mewujudkan pembangunan desa dengan mengarahkan ke SDGs desa," kata Halim, yang akrab disapa Gus Menteri itu, saat membuka "Rapat Konsolidasi Akhir Tahun Ditjen PKP Tahun 2020 dengan topik SDGs Desa, Arahan Kebijakan Pembangunan Desa Tahun 2020-2024" di Jakarta, Senin.

Ia mengatakan keyakinannya bahwa SDGs Desa bisa memberikan arah yang tepat dalam program pembangunan desa. Oleh karena itu, pembangunan desa yang didasari konsep SDGs Desa dapat dipastikan akan mudah dalam mencapai tujuan pembangunannya.

Sementara itu, upaya Kemendes PDTT untuk menyosialisasikan pentingnya SDGs Desa dapat diakses dari beberapa buku yang diluncurkan kementerian tersebut yang membahas secara tuntas definisi, pengukuran hingga pilot project SDGs Desa.

"Detailnya, itu sudah mulai tersedia informasinya, mulai dari buku pertama tentang SDGs Desa sebagai sebuah konsep. Kemudian buku kedua yang segera terbit, yakni metodelogi dan pengukuran SDGs Desa, dan buku ketiga pilot project SDGs Desa," kata Gus Menteri.

Informasi-informasi itu, kata dia, menjadi salah satu upaya untuk menunjukkan kepada publik bahwa Kemendes PDTT sudah memberikan arahan yang jelas untuk melakukan pembangunan di desa-desa di seluruh Indonesia.


Baca juga: Gus Menteri tekankan pentingnya SDGs Desa dalam arah pembangunan

"Arahnya tentu isi dari SDGs Desa. Semua itu adalah target-target capaian yang harus diraih oleh desa-desa. Sedangkan Kemendes PDTT melakukan fasilitasi, pendampingan, pengawasan dan juga memberikan arahan agar 74. 953 desa di Indonesia bisa mewujudkan atau mencapai target-target yang sudah dijadikan arah di dalam kebijakan pembangunan desa," katanya.

Baca juga: Gus Menteri beberkan metodologi pengukuran SDGs Desa

Oleh karena itu, Gus Menteri menyampaikan optimismenya bahwa dengan SDGs Desa dapat memberikan segala sesuatu yang diinginkan oleh semua warga.

Baca juga: Mendes PDTT: SDGs Desa untuk dorong pembangunan hingga 74 persen

"Dengan capaian SDGs Desa, 'desa surga' akan terwujud. Desa yang mampu memberikan kesejahteraan kepada masyarakatnya, desa yang memberikan kenyamanan, kesejukan, keamanan, dan ketentraman," demikian kata Gus Menteri.

Pewarta: Katriana
Editor: Masuki M. Astro
Copyright © ANTARA 2020