Kabid Humas Polda Kalbar Kombes (Pol) Donny Charles Go di Pontianak, Rabu, mengatakan kunjungan Kapolda Kalbar kali ini dalam rangka memantau langsung kesiapan pengamanan objek vital pada pelaksanaan Natal tahun ini.
Baca juga: Polresta Surakarta sterilisasi belasan gereja jelang Natal
"Kapolda Kalbar hari ini turun langsung melihat kesiapan beberapa daerah di Kalbar, khususnya pada pengamanan gereja-gereja yang akan digunakan untuk ibadah Natal, di enam kabupaten menggunakan helikopter, yakni di Kabupaten Bengkayang, Sanggau, Landak, Melawi, Sintang dan Sekadau," ungkapnya.
Donny menambahkan, selain melakukan pengamanan pada gereja-gereja, aparat kepolisian nantinya juga akan ditugaskan untuk menerapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaan ibadah tersebut.
"Tentunya Polda Kalbar bersama jajaran akan berupaya meniadakan gangguan sekecil apapun pada perayaan Natal, yakni memberikan rasa aman kepada masyarakat yang merayakan Natal dan Tahun Baru," katanya.
Kabid Humas Polda Kalbar menambahkan, data tempat ibadah yang akan dilakukan pengamanan oleh seluruh aparat kepolisian di Kalbar, yakni sebanyak 5.885 tempat ibadah, dengan prioritas pengamanan pada sebanyak 769 Gereja.
Selain itu, Donny menambahkan bahwa selain mempersiapan rencana pengamanan, pihaknya juga melakukan penyemprotan disinfektan pada seluruh Gereja.
"Hal itu, untuk menjamin dan menjaga kesehatan masyarakat, petugas juga melakukan penyemprotan disinfektan sebelum umat Kristiani melaksanakan ibadah," katanya.
Baca juga: Ada 10 Pos Pengamanan pada Operasi Lilin Jaya 2020 di Jaksel
Baca juga: Polres Jakbar libatkan 1.858 personel pengamanan Natal-Tahun Baru
Pewarta: Andilala
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2020