Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur mengerahkan sebanyak tiga mobil pompa untuk menyedot banjir di Jalan H. Sulaiman, Cipinang Melayu, Kamis.ketinggian air mencapai 50 sentimeter
Kasi Operasional Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, mengatakan hujan deras yang mengguyur Jakarta pada siang hari menyebabkan daerah itu banjir dengan ketinggian air mencapai 50 sentimeter.
Baca juga: Banjir kembali landa puluhan rumah di Cipinang Melayu
"Giat penyedotan air dengan ketinggian 50 sentimeter lokasinya di saluran PHB Sulaiman Cipinang Melayu," kata Gatot Sulaeman di Jakarta.
Gatot Sulaeman menambahkan sebelumnya telah mendapat laporan untuk melakukan penyedotan banjir di wilayah tersebut pada pukul 13.45 WIB.
Baca juga: Riza sebut banjir Cipinang Melayu akibat pembangunan GBK
"Kami mengerahkan tiga unit mobil pompa dengan total sebanyak 12 personel," ujar Gatot Sulaeman.
Gatot mengatakan proses penyedotan banjir tersebut berlangsung selama kurang lebih lima jam lebih. Tidak ada kendala berarti dalam penyedotan banjir di wilayah tersebut.
"Alhamdulillah penyedotan selesai sekitar pukul 18.00 WIB," tutur Gatot Sulaeman.
Baca juga: Riza nilai rusun panggung solusi banjir di Cipinang Melayu
Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2021