• Beranda
  • Berita
  • Pelaksana-Kadin-Apindo dorong implementasi Program Kartu Prakerja

Pelaksana-Kadin-Apindo dorong implementasi Program Kartu Prakerja

30 Agustus 2021 16:36 WIB
Pelaksana-Kadin-Apindo dorong implementasi Program Kartu Prakerja
Ilustrasi: Warga memperlihatkan kolom pendaftaran pada laman www.prakerja.go.id saat mengikuti pendaftaran Kartu Prakerja. ANTARA/Asep Fathulrahman/hp.

Yang dibutuhkan saat ini adalah kolaborasi dengan semua pihak, agar dampak pandemi bisa diminimalisir

Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja telah menandatangani nota kesepahaman dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia serta Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) untuk mendorong implementasi program tersebut.

"Satu setengah tahun menjalani usaha di masa pandemi COVID-19 ini bukan hal mudah bagi kita semua. Yang dibutuhkan saat ini adalah kolaborasi dengan semua pihak, agar dampak pandemi bisa diminimalisir, terutama untuk mengangkat kesejahteraan angkatan kerja kita,” kata Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta pada Senin.

"Ini merupakan wujud nyata dunia usaha mengurangi skill gap dengan meningkatkan keterampilan bekerja untuk mewujudkan visi Indonesia Maju," tambahnya.

Baca juga: YEC ambil bagian Program Kartu Prakerja dukung penyandang disabilitas

Kerja sama itu penting mengingat sektor ketenagakerjaan di Indonesia masih menghadapi isu rendahnya jumlah lapangan kerja dan minimnya produktivitas.

Salah satunya penyebab dari isu itu adalah ketidakcocokan antara kemampuan yang dibutuhkan perusahaan dan yang dimiliki pekerja atau dikenal sebagai skill gap.

Selain itu data Badan Pusat Statistik (BPS) juga memperlihatkan dari 135 juta angkatan kerja saat ini, 90 persen di antaranya belum pernah mengikuti pelatihan bersertifikat.

Baca juga: Penerimaan peserta Kartu Prakerja Gelombang 18 dibuka malam ini

Tidak hanya itu, dari 7 juta penganggur sekitar 91 persen di antaranya juga tidak pernah mengikuti pelatihan dengan sertifikat.

Karena itu, Manajemen Pelaksana Program Prakerja mengundang Kadin Indonesia dan Apindo untuk bersama-sama menandatangani Nota Kesepahaman Implementasi Program Kartu Prakerja.

Ruang lingkup nota kesepahaman tersebut meliputi sosialisasi Program Kartu Prakerja, pengembangan kelembagaan pelatihan dan pelatihan, dukungan informasi dan data kesempatan kerja serta perluasan kesempatan kerja dan pengembangan kewirausahaan.

Baca juga: Ipsos: Program Prakerja paling dirasa manfaatnya oleh masyarakat

Dengan demikian Kadin dan Apindo akan melakukan sosialisasi Kartu Prakerja kepada jajarannya di tingkat pusat sampai di kabupaten/kota serta memfasilitasi anggotanya mengenai data dan informasi kebutuhan atau kesempatan kerja.

"Manajemen Kartu Prakerja juga memberikan kesempatan kepada Kadin Indonesia dan Apindo untuk merekomendasikan pelatihan-pelatihan berkualitas masuk ekosistem Prakerja, baik pelatihan daring, maupun saat tahun depan sebagian pelatihan berlangsung secara luring," kata Denni.

Baca juga: Pelantar digital dinilai bantu generasi muda perbaiki kompetensi diri

Pewarta: Prisca Triferna Violleta
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2021