• Beranda
  • Berita
  • Angelo Alessio lega Persija catat kemenangan perdana di Liga 1

Angelo Alessio lega Persija catat kemenangan perdana di Liga 1

25 September 2021 02:24 WIB
Angelo Alessio lega Persija catat kemenangan perdana di Liga 1
Pelatih Persija Jakarta Angelo Alessio dalam konferensi pers sebelum pertandingan yang diikuti di Jakarta, Sabtu (11/8/2021). ANTARA/HO-Tim Persija Jakarta/aa. (Handout Tim Persija Jakarta)
Pelatih Persija Angelo Alessio merasa lega setelah skuadnya mencatatkan kemenangan perdana di Liga 1 Indonesia 2021-2022 dengan menundukkan Persela 2-1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat (24/9) malam.

"Kami bermain baik dan sudah bekerja keras terutama dalam latihan, setiap hari. Akhirnya kami menang juga. Saya pikir kami pantas mendapatkan hasil ini," ujar Alessio dalam konferensi pers virtual usai pertandingan yang diikuti di Jakarta.

Juru taktik asal Italia itu pun mengapresiasi performa para pemainnya.

Alessio menyebut bahwa upaya maksimal Marko Simic dan kawan-kawan sukses membawa skuad "Macan Kemayoran" keluar dari masa sulit.

Baca juga: Persija raih kemenangan perdana setelah taklukkan Persela 2-1

"Sebelum laga ini, kami memiliki masalah karena beberapa pemain tak bisa merumput. Namun, kami terus bekerja dan memenangkan pertandingan fundamental ini. Terima kasih pula kepada para penggemar atas dukungan mereka. Mudah-mudahan ke depan, kami bisa berlaga dengan para fan ada di stadion karenan mereka adalah bagian dari tim ini," tutur pria berusia 56 tahun itu.

Sebelum bersua Persela, Persija mendapatkan banyak kritik terutama dari suporter mereka, The Jakmania, karena hanya membukukan tiga hasil seri pada tiga laga perdana Liga 1 2021-2022.

Tekanan semakin berat lantaran Persija tak bisa menurunkan pemain-pemain andalan seperti Andritany Ardhiyasa, Riko Simanjuntak, Yann Motta dan Novri Setiawan saat berhadapan dengan Persela.

Baca juga: Pelatih Persela: kehadiran Alessio naikkan harkat sepak bola Indonesia

Akan tetapi, "Macan Kemayoran" mampu melewati rintangan dan mengalahkan Persela dengan skor 2-1.

Dua gol Persija datang dari tendangan penalti Marko Simic dan sepakan Alfriyanto Nico. Sementara Persela memperkecil kedudukan via sundulan Ivan Carlos.

Bek Persija Maman Abdurahman merasa bersyukur dengan tiga poin perdana timnya di Liga 1 musim terkini.

Menurut Maman, kunci dari kemenangan itu adalah Persija tampil sebagai satu tim yang tangguh.

"Semua komponen tim bekerja keras untuk menang. Kami pun menjalankan instruksi pelatih," kata dia.

Hasil maksimal dari partai versus Persela membuat Persija berada di posisi keenam klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2021-2022 dengan enam poin.

Adapun Persela menghuni peringkat ke-13 dengan tiga poin dari empat pertandingan.

Baca juga: Iwan Setiawan tak targetkan Persela menang atas Persija
Baca juga: Presiden Persija akui timnya kurang konsisten di awal musim Liga 1

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2021