Putri yang berperingkat dunia 126 itu, menyerah dua gim langsung pada Sayaka dengan skor 14-21, 19-21 dalam waktu 37 menit di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Selasa malam.
Putri yang sempat memimpin hingga 5-1 pada awal gim pertama, gagal mempertahankan keunggulannya sebelum menyerah 14-21.
Baca juga: Indonesia tertinggal 0-2 dari Jepang pada Piala Uber
Juara Spain Masters itu sebenarnya berpeluang menyamakan kedudukan dengan merebut gim kedua saat ia berhasil memimpin 16-14 dan menyamakan kedudukan 17-17.
Namun Sayaka kembali menunjukkan kelasnya, ia mampu merebut angka pada poin-poin kritis. Pukulan penyilang yang dilancarkan Sayaka Takahashi yang tak terjangkau Putri memberi kemenangan 21-19.
Pada dua partai sebelumnya, Indonesia juga kehilangan angka, sehingga tertinggal 0-2.
Pemain tunggal Gregoria Mariska Tunjung dikalahkan oleh Akane Yamaguchi 7-21, 16-21.
Baca juga: Gregoria kalah oleh Akane, Indonesia tertinggal 0-1
Selanjutnya pasangan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto juga gagal menyumbang angka bagi Tim Piala Uber Indonesia ketika mereka kalah oleh pasangan Jepang Mayu Matsumoto/Nami Matsuyama 14-21, 19-21 yang membuat Indonesia tertinggal 0-2.
Dengan kemenangan 3-0 sebenarnya Jepang sudah dipastikan menang atas Indonesia dan keluar sebagai juara Grup A Piala Uber, namun pada pertandingan penyisihan seluruh kelima partai harus dimainkan.
Selanjutnya ganda putri Nita Violina Marwah/Putri Syaikah akan berhadapan dengan Yuki Fukushima/Arisa Higashino.
Baca juga: Siti Fadia/Ribka ganda pertama hadapi Jepang dalam Piala Uber
Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2021