Darius mengatakan dalam sebulan, keluarganya bisa dua hingga tiga kali untuk berbelanja kebutuhan rumah tangga.
Biasanya, mereka juga selalu mengajak Lionel, Diego dan Sabrina sebab ketiganya memiliki kebutuhan yang berbeda.
Akan tetapi, Darius tidak selalu memenuhi keinginan dalam berbelanja. Sebelum pergi ke tempat tujuan, dia selalu menekankan pada anak untuk memilih barang atau produk yang paling dibutuhkan.
"Sebelum mereka belanjanya kalap, kita ajarin dulu mereka untuk jadi smart shopeer," ujar Darius dalam webinar "MR.DIY Semua Bertemu Disini" pada Rabu.
Selain itu, Darius juga mencari tempat berbelanja yang dapat memenuhi kebutuhan seluruh keluarga. Hal ini dilakukan agar tidak berpindah-pindah tempat, lantaran masih dalam kondisi pandemi COVID-19.
"Pilih tempatnya juga harus yang bisa memenuhi semua kebutuhan kita dan yang pentingnya harus sesuai anggaran tapi juga berkualitas," kata Darius.
Baca juga: Darius Sinathrya lepas penat dengan ikuti tren berkemah
Baca juga: Kiat Darius Sinathrya saat beri "gadget" pada anak
Baca juga: Donna Agnesia mulai teliti baca label gizi berkat Darius Sinathrya
Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022