Resep garlic parmesan chicken wings
Bahan:
6 pcs sayap ayam
4 sdm tepung serbaguna
4 sdm tepung maizena
3 buah bawang putih (cincang kasar)
3 sdm butter atau mentega tawar
4 sdm keju parmesan bubuk
Bumbu rendaman ayam:
Kecap asin
Cabai bubuk
Lada/merica
Garam
Kaldu ayam bubuk/kaldu jamur
Persiapan:
Lumuri sayap ayam dengan perasan jeruk nipis/lemon dan garam. Diamkan 10 menit kemudian cuci bersih.
Taburi sayam ayam dengan campuran bumbu kecap asin, cabai bubuk, merica, garam dan kaldu bubuk. Diamkan minimal 1 jam atau semalaman di chiller jika ingin dimasak saat sahur.
Campur tepung serbaguna ayam dan maizena, dapat ditambahkan sedikit cabai bubuk dan kaldu jamur sesuai selera.
Masukkan ayam yang telah dibumbui ke dalam adonan tepung. Pijat2 sampai tepung melapisi ayam dan sedikit berbentuk keriting pada kulit.
Goreng ayam sampai matang kecoklatan.
Siapkan wajan, lelehkan mentega, masukkan bawang putih cincang. Masak dalam api sedang agar bawang putih tidak cepat gosong. Jika bawang putih sudah sedikit mengering, masukkan ayam yg sudah digoreng, tambahkan keju parmesan bubuk. Aduk sampai semua ayam terlumuri dengan saus. Sajikan dengan parsley bubuk.
Baca juga: Selama Ramadhan McDonald's hadirkan menu hingga program spesial
Baca juga: Resep mudah membuat Kolak Labu Kolang Kaling untuk berbuka puasa
Baca juga: Menu spesial Ramadhan nuansa Korea, Jepang hingga India
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022