• Beranda
  • Berita
  • Ukraina versus Skotlandia akhirnya ditetapkan berlangsung 1 Juni

Ukraina versus Skotlandia akhirnya ditetapkan berlangsung 1 Juni

14 April 2022 23:01 WIB
Ukraina versus Skotlandia akhirnya ditetapkan berlangsung 1 Juni
Timnas Ukraina merayakan golnya dalam pertandingan Grup D kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa antara Finlandia dan Ukraina di Helsinki, Finlandia, 9 Oktober 2021. ANTARA/AFP/Jussi Nukari.
Semifinal playoff kualifikasi Piala Dunia zona Eropa antara Ukraina melawan Skotlandia akhirnya ditetapkan berlangsung 1 Juni setelah tertunda akibat invasi Rusia ke Ukraina.

Pemenang pertandingan ini akan menghadapi Wales empat hari kemudian untuk memperebutkan satu tempat putaran final Piala Dunia 2022, kata UEFA dalam sebuah pernyataan seperti dikutip Reuters, Kamis.

Pertandingan itu sedianya digelar di Hampden Park di Glasgow pada 24 Maret, namun ditunda setelah Rusia menginvasi Ukraina yang disebut Moskow sebagai "operasi khusus".

Baca juga: Ukraina minta laga kualifikasi Piala Dunia melawan Skotlandia ditunda

Wales yang mengalahkan Austria 2-1 dalam semifinal playoff, akan menjadi tuan rumah final playoff di Stadion Cardiff City pada 5 Juni.

Rusia tadinya dijadwalkan ambil bagian dalam babak playoff tetapi diskors untuk tidak mengikuti turnamen internasional yang diadakan UEFA dan FIFA.

Piala Dunia akan berlangsung dari 21 November-sampai 18 Desember tahun ini.

Baca juga: Rusia dihujani sanksi FIFA, belum dilarang di kualifikasi Piala Dunia
Baca juga: Rusia cabut banding atas larangan FIFA

 

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2022