• Beranda
  • Berita
  • Aprilia pertahankan Espargaro dan Vinales hingga 2024

Aprilia pertahankan Espargaro dan Vinales hingga 2024

27 Mei 2022 14:42 WIB
Aprilia pertahankan Espargaro dan Vinales hingga 2024
Pembalap Aprilia Racing Aleix Espargaro memacu kecepatan sepeda motornya saat sesi kualifikasi MotoGP Grand Prix of Argentina di Autodromo Internacional, Termas de Rio Hondo, Argentina (2/4/2022). Aleix Espargaro berhasil meraih pole position dan berhak start terdepan pada balapan MotoGP Argentina di hari Minggu (3/4). ANTARA FOTO/REUTERS/Agustin Marcarian/aww.

Kami telah bekerja bersama dan tumbuh bersama

Aleix Espargaro dan Maverick Vinales memperpanjang kontrak mereka membalap untuk Aprilia pada musim 2023 dan 2024, demikian tim MotoGP asal Italia itu mengumumkan, Kamis waktu setempat.

Espargaro, yang meraih kemenangan perdananya di kelas premier saat di Argentina tahun ini, muncul sebagai penantang serius di klasemen pebalap ketika sang pebalap Spanyol bercokol di peringkat dua setelah mengantongi empat finis podium dari tujuh balapan yang telah berlangsung.

Baca juga: Espargaro dan Aprilia klaim kemenangan perdana MotoGP di Argentina

"Kami telah bekerja bersama dan tumbuh bersama. Kami adalah suatu harapan, dan sekarang suatu realitas," kata Espargaro dalam pernyataan resmi tim.

"Pada 2021 kami telah melihat tanda-tanda jelas dari langkah ke depan kami dan sekarang kami mampu bertarung secara konsisten dengan mereka yang terbaik di dunia. Lanjut melakukan itu dengan Aprilia adalah sumber kebanggaan dari saya."

Vinales, yang pindah ke Aprilia setelah berkonflik dengan Yamaha pada tengah musim lalu, mengantongi hanya enam poin musim ini.

Baca juga: Yamaha-Vinales resmi berpisah di tengah musim MotoGP 2021
Baca juga: Vinales debut dengan Aprilia di GP Aragon

"Saya yakin dengan proyek ini dan saya senang menjadi bagian darinya. Saya telah menemukan lingkungan yang fantastis di Aprilia dan konfirmasi ini memberi ketenangan bagi saya untuk tumbuh bersama tim ini dan saya layak mendapatkan itu," kata Vinales.

Espargaro dan Vinales akan kembali bertarung akhir pekan ini di Grand Prix Italia, Sirkuit Mugello.

Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2022