• Beranda
  • Berita
  • Saham Jerman finis di zona hijau, indeks DAX 40 bertambah 0,79 persen

Saham Jerman finis di zona hijau, indeks DAX 40 bertambah 0,79 persen

31 Mei 2022 05:08 WIB
Saham Jerman finis di zona hijau, indeks DAX 40 bertambah 0,79 persen
Bursa Saham Frankfurt, Jerman (Reuters)

Dari 40 saham perusahaan besar pilihan yang menjadi komponen indeks DAX 40, sebanyak 34 saham berhasil meraih keuntungan, sementara enam saham mengalami kerugian.

Saham-saham Jerman ditutup di zona hijau pada perdagangan Senin waktu setempat (30/5/2022), memperpanjang keuntungan untuk hari keempat berturut-turut, dengan indeks acuan DAX 40 di Bursa Efek Frankfurt bertambah 0,79 persen atau 113,79 poin, menjadi menetap di 14.575,98 poin.

Indeks DAX 40 melonjak 1,62 persen atau 230,90 poin menjadi 14.462,19 poin pada Jumat (27/5/2022), setelah menguat 1,59 persen atau 223,36 poin menjadi 14.231,29 poin pada Kamis (26/5/2022), dan terkerek 0,63 persen atau 88,18 poin menjadi 14.007,93 poin pada Rabu (25/5/2022).

Dari 40 saham perusahaan besar pilihan yang menjadi komponen indeks DAX 40, sebanyak 34 saham berhasil meraih keuntungan, sementara enam saham mengalami kerugian.

Baca juga: Saham Jerman perpanjang reli, indeks DAX 40 melonjak 230,90 poin

Bursa Efek Frankfurt terhitung sejak 20 September 2021 secara resmi memperluas komponen indeks DAX 30 menjadi 40 saham atau menjadi indeks DAX 40.

Delivery Hero SE, sebuah perusahaan penyedia layanan pemesanan dan pengiriman makanan secara daring melambung 9,70 persen, merupakan pencetak keuntungan terbesar (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips.

Disusul oleh saham Puma SE, perusahaan multinasional Jerman yang mendesain dan memproduksi alas kaki, pakaian dan aksesoris atletik dan kasual terangkat 4,36 persen, serta perusahaan jasa penjualan daring aksesoris fesyen Jerman Zalando SE menguat 4,27 persen.

Baca juga: Saham Prancis perpanjang reli, indeks CAC 40 terangkat 0,72 persen

Di sisi lain, Deutsche Borse AG atau Deutsche Borse Group, kelompok perusahaan Jerman yang menawarkan pengorganisasian pasar untuk perdagangan saham dan sekuritas lainnya, mencatat kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan dengan harga sahamnya jatuh 2,32 persen.

Diikuti oleh saham grup perawatan kesehatan global dengan produk dan layanan untuk dialisis di rumah sakit, dan perawatan medis pasien di rumah Fresenius SE & Co KGa yang kehilangan 1,02 persen, serta perusahaan industri kimia multinasional Linde PLC tergerus 0,38 persen.

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2022