Dalam pertandingan yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia dan disiarkan secara langsung di laman YouTube Mobile Legends, RRQ Hoshi menekuk EVOS SG dengan skor 2-1 dalam babak format best of three untuk menentukan pemenang dari tiga gim.
Pada pertandingan kali ini RRQ Hoshi kembali menurunkan sang pemain kawakan Lemon setelah absen pada pertandingan kedua babak penyisihan grup saat digantikan oleh Skylar.
RRQ Hoshi diperkuat dengan susunan line up R7, Alberttt, Vyn dan Clayyy untuk menghadang Seilah, Adammir, JPL, Nick dan Gear dari EVOS SG.
Baca juga: Free Fire rilis map baru El Pastelo dan mode ranked di bomb squad: 5v5
Tanda-tanda pertarungan sengit telah terlihat pada dua menit awal gim pertama ketika terjadi pertukaran darah secara bertubi-tubi. RRQ Hoshi bermain dengan sebagian besar hati-hati berkutat di area tengah, sementara Clayyy menaklukan set up di area top lane untuk mendapatkan keunggulan.
Hal itu terbukti dengan jumlah poin kill delapan berbanding empat untuk RRQ Hoshi pada menit ketujuh. R7 dan kawan-kawan bermain disiplin dengan tidak melupakan tujuan mereka untuk mengamankan lord pertama sekaligus mengirim empat punggawa EVOS SG ke base mereka.
RRQ Hoshi masih mendominasi permainan pada mid-game dengan 12 berbanding empat poin kill pada menit ke-11. EVOS sengaja menunggu di area base mereka namun, RRQ Hoshi tidak terpancing dan memilih untuk mengamankan lord kedua di menit ke-12.
Berbekal lord tersebut RRQ Hoshi menyerang based EVOS SG tetapi pertahanan yang kuat dari tim Singapura itu memuat RRQ Hoshi harus bersabar.
Memilih untuk tidak gegabah menyerang lawan, RRQ Hoshi mengamankan lord ketiga pada menit ke-16. Lemon dan kawan-kawan akhirnya mendapatkan momen melumpuhkan based EVOS SG untuk mengambil gim pertama.
Baca juga: Agenda Arena of Valor pertengahan 2022, ada skin spesial Piala Dunia
Pertarungan sengit
Tidak seperti gim pertama yang berlangsung cepat, gim kedua berjalan alot selama 37 menit ketika EVOS SG berupaya untuk membalaskan dendam kekalahan pada gim pertama.
Diawali dengan first blood pada menit pertama, EVOS SG secara perlahan tapi pasti meraih keuntungan dengan menculik turtle pada awal gim.
RRQ Hoshi berusaha untuk mencari celah, namun tampaknya EVOS SG sudah mulai mendapatkan ritme dengan mengamankan lord pertama yang diikuti dengan meruntuhkan empat turret sekaligus.
Dominasi Seilah dan kawan-kawan semakin menjadi saat mengambil lord kedua. Meski begitu, RRQ Hoshi berusaha untuk meruntuhkan dominasi tersebut dengan maju ke arah depan untuk memberi pukulan balik ke bottom lane.
Namun, perlawanan tersebut tertunda ketika Gear secara diam-diam memasuki base RRQ Hoshi yang memecah konsentrasi Alberttt dan kawan-kawan yang sudah siap dengan set up untuk menggempur base lawan.
Baca juga: PBESI beri bonus kepada 30 atlet esport peraih medali SEA Games
Berhasil menyelamatkan base, RRQ Hoshi kembali bertarung dengan mengamankan lord ketiga pada menit ke-17. Pertarungan semakin sengit ketika EVOS SG mengambil alih lord keempat yang sia-sia karena harus kehilangan tiga pemainnya.
Tarik ulur permainan dari kedua kubu berlangsung saat EVOS SG mencoba mendobrak masuk base RRQ Hoshi yang memiliki pertahanan sangat baik dengan memukul mundur tim lawan.
EVOS SG mendapatkan lord kelima dan kembali mencoba meruntuhkan pertahanan RRQ Hoshi pada menit ke-27. Namun, usaha tersebut tidak membuahkan hasil.
Lord keenam yang berhasil diamankan EVOS SG menjadi momen berbahaya bagi RRQ Hoshi yang harus kehilangan Lemon. Bermain tiga lawan tiga kedua tim masih kukuh mempertahankan base hingga lord ketujuh muncul pada menit ke-33.
Baca juga: EA dan FIFA pisah jalan, game baru tetap meluncur tahun ini
Berbekal lord ketujuh, EVOS SG berhasil mengambil alih base RRQ Hoshi sekaligus menyamakan kedudukan 1-1 di gim kedua yang berlangsung selama 37 menit dengan poin kill imbang 21-21.
Terpaksa menjalani gim penentuan, RRQ Hoshi bermain agresif pada gim ketiga dengan terlebih dahulu mencuri first blood. Alberttt dan kawan-kawan juga berhasil mengamankan lord pertama dan mengepung tim lawan dari berbagai sisi.
Upaya RRQ Hoshi untuk konsisten dalam mengambil kendali permainan berbuah tiket menuju slot upper bracket saat mengamankan gim ketiga pada menit ke-17 dengan 12 poin kill berbanding sembilan poin kill untuk skor akhir 2-1 mengalahkan EVOS SG.
RRQ Hoshi selanjutnya akan bertemu dengan Todak dari Malaysia pada pertandingan upper bracket putaran kedua yang dijadwalkan berlangsung besok, Rabu.
Baca juga: PBESI hadirkan Akademi Esports untuk pembinaan atlet usia dini
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2022