Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Barat (Jakbar) menargetkan perolehan dana sosial dan kemanusiaan sebesar Rp6,6 miliar selama bulan dana tahun ini.Kita mengundang partisipasi dan peran serta masyarakat
"Kita mengundang partisipasi dan peran serta masyarakat dalam menyukseskan bulan dana kali ini," kata Ketua PMI Jakarta Barat, Beky Mardani dalam keterangan persnya di Jakarta, Jumat.
Penggalangan dana itu dilakukan guna mendukung setiap aksi kemanusiaan PMI di wilayah Jakarta Barat.
Menurut Beky, wilayah Jakarta Barat dinilai dinilai kerap dilanda bencana seperti banjir hingga kebakaran.
Kondisi permukiman di Jakarta Barat yang sangat padat juga dinilai dapat memperburuk situasi kala terjadinya bencana.
Maka dari itu, Beky berharap penggalangan dana ini bisa berjalan dengan baik sehingga PMI Jakarta Barat bisa melakukan kegiatan bantuan secara maksimal saat bencana.
"Saya mengimbau pihak yang terlibat dalam dana dan sarana donasi lainnya hendak dilakukan secara sukarela," jelas dia.
Beky memastikan dana yang sudah masuk ke pihak PMI akan dikelola dengan baik dan transparan sehingga kepercayaan masyarakat meningkat.
Baca juga: Wagub apresiasi masyarakat himpun Bulan Dana PMI capai Rp31,3 miliar
Baca juga: Donasi Bulan Dana PMI Jakut capai Rp 2,4 miliar
Pewarta: Walda Marison
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2022