• Beranda
  • Berita
  • KLA Project & Andra and The Backbone akan tampil satu panggung

KLA Project & Andra and The Backbone akan tampil satu panggung

2 Mei 2023 14:22 WIB
KLA Project & Andra and The Backbone akan tampil satu panggung
KLA Project dan Andra and The Backbone akan tampil satu panggung dalam konser eksklusif bertajuk "Reminiscing" 25 Mei 2023 di Bengkel Space, SCBD, Jakarta Selatan. (ANTARA/HO-FLASHBACK motion)
Grup musik KLA Project dan Andra and The Backbone akan tampil satu panggung dalam konser eksklusif "Reminiscing" tanggal 25 Mei 2023 di Bengkel Space, SCBD, Jakarta Selatan.

Acara itu dipromotori oleh FLASHBACK motion didukung SNC dan ANTI GRVTY.

Co-Founder FLASHBACK motion Umbu Djoka Djawakoda mengatakan pihaknya menghadirkan konser tersebut sebab melihat antusiasme penikmat musik di Indonesia yang mulai bergejolak setelah era new normal.

"‘Reminiscing’ hadir dari semangat kami untuk membawa penikmat musik bernostalgia dengan lagu-lagu lawas penuh kenangan bersama grup musik lokal legendaris, KLA Project dan Andra and The Backbone," kata Umbu dalam keterangan resmi yang diterima, Selasa.

Baca juga: Cerita KLa Project rilis single "Kita Kan Bisa" setelah satu dekade

KLA Project yang digawangi oleh Katon Bagaskara, Lilo, dan Adi Adrian itu turut menyampaikan bahwa setelah melihat antusiasme penggemar pada perilisan album tribute ke-35 tahun, mereka pun menyambut hangat ketika mendapatkan tawaran kerja sama dari FLASHBACK motion.

Lilo mengatakan, acara tersebut juga akan menjadi rangkaian perayaan Road to 35th KLA Project.

"Kami berharap dapat mengobati rasa rindu para penggemar dan bersama-sama bernostalgia lewat lagu-lagu terbaik kami di acara 'Reminiscing',” ujar Lilo.

Andra Ramadhan dari Andra and The Backbone juga mengungkapkan antusiasmenya untuk kembali menyapa penggemar di atas panggung dengan membawakan lagu-lagu hit seperti "Sempurna", "Main Hati", dan "Hitamku".

Baca juga: Bersama KLa Project menjemput kenangan 30 tahun

"Sudah cukup lama kami tidak bernyanyi bersama para penggemar setia kami secara langsung, dan begitu ada tawaran ini kami otomatis langsung setuju, apalagi kami juga berkesempatan untuk tampil bersama KLA Project,” kata Andra.

Selain menghadirkan penampilan dari kedua grup musik legendaris Indonesia, "Reminiscing" akan dipandu oleh Andrea Lee serta diwarnai dengan permainan dan gimik berbasis digital yang berhadiah smartphone hingga logam mulia.

Para pecinta musik sudah dapat melakukan pembelian tiket sejak 6 April 2023 di Loket.com.

Baca juga: Yovie Widianto ungkap ada "Carlo Saba" di konser "Billion Songs"

Pewarta: Suci Nurhaliza
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023