• Beranda
  • Berita
  • Trump bicarakan dugaan Rusia intervensi pemilu AS dengan Putin

Trump bicarakan dugaan Rusia intervensi pemilu AS dengan Putin

17 Juli 2018 02:33 WIB
Trump bicarakan dugaan Rusia intervensi pemilu AS dengan Putin
Iklan oleh harian Finlandia Helsingin Sanomat dipajang selama pertemuan puncak antara Presiden Amerika Serikat Donald Trump dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di Helsinki, Finlandia, Senin (16/7/2018). (ANTARA FOTO/REUTERS/Ints Kalnins)
Jakarta (ANTARA News) - Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan ia telah berbicara dengan Presiden Rusia Vladimir Putin terkait dugaan Rusia telah mengintervensi Pemilu AS 2016 silam.

Hal itu diungkapkan Trump lewat konferensi pers bersama Putin selepas pertemuan puncak kedua pemimpin di Helsinki, Finlandia, Senin (16/7) setempat.

"Kami menghabiskan cukup banyak waktu membicarakan tentang itu. Dia (Putin) sangat yakin tentang hal itu dan memiliki pandangan yang menarik," kata Trump sebagaimana dilansir Reuters.

Putin menyangkal Rusia melakukan intervensi terhadap Pemilu AS 2016, sembari menyebut tuduhan-tuduhan tersebut "omong kosong belaka".

Badan intelijen AS meyakini bahwa Kremlin mengambil tindakan spesifik untuk mempengaruhi hasil Pemilu Presiden AS 2016, yang berbuah kemenangan Trump atas calon presiden dari Partai Demokrat, Hillary Clinton.

Baca juga: Berkas dakwaan intervensi Rusia dalam Pemilu AS sudah masuk pengadilan

Baca juga: Trump sebut AS harus cari cara bekerja sama dengan Rusia

Baca juga: Kepada Trump, Putin berkata: saatnya membicarakan hubungan

Baca juga: Trump-Putin duduk bersama di Helsinki

Penerjemah: Gilang Galiartha
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018