Kapolda Jambi Irjen Pol Muchlis AS di Jambi, Rabu, mengatakan dirinya merupakan orang terakhir yang akan membawa obor Asian Games yang melintasi Kota Jambi. Kirab obor Asian games dimulai dari rumah dinas Gubernur Jambi dan finis di kantor Gubernur Jambi, Jumat (3/8).
Muchlis mengaku untuk mempersiapkan mengikuti kirab obor Asian Games, dirinya melakukan latihan rutin setiap pagi dengan program lari beberapa kilometer.
"Saya sudah secara rutin berolahraga lari beberapa kilometer setiap pagi dan bersepeda di akhir pekan. Oleh karena itu, saya sudah siap untuk membawa obor Asian Games yang nantinya melintasi Kota Jambi bersama Sekdaprov dan mantan atlet, pelatih serta wasit asal Jambi," kata Muchlis AS.
Selain Kapolda Jambi, yang dilibatkan dalam kirab obor Asian Games 2018 adalah Sekdaprov Jambi M Dianto dan Eliaser Waterbosi, mantan atlet lari, Olsen Tiger (mantan atlet polo air), Harry Maitimu (mantan petinju), Baharuddin (pelatih), Rasima atlet dayung, Frisca Ira Wibowo atlet wushu, Helen, wasit senam dan Khaidir wasit atletik.
Kapolda Jambi, Sekdaprov Jambi dan mantan atklet, pelatih dan wasit tersebut akan membawa obor Asian Games yang melintasi Kota Jambi dengan rute start dari halaman rumah dinas Gubernur Jambi dan finis di lapangan kantor Gubernur Jambi.
Baca juga: Sejumlah jalan Bukittinggi ditutup selama kirab obor
Baca juga: 200 polisi kawal Pawai Obor di Jaksel
Baca juga: Indra bangga jadi kirab obor AG di Aceh
Baca juga: Api Asian Games bermalam di Rumah Pengasingan Bung Karno
(N009/E009)
Pewarta: Nanang Mairiadi
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018