• Beranda
  • Berita
  • Pemkot Jakarta Barat vaksin ribuan hewan penular rabies

Pemkot Jakarta Barat vaksin ribuan hewan penular rabies

7 Agustus 2018 00:43 WIB
Pemkot Jakarta Barat vaksin ribuan hewan penular rabies
Stock Vaksin Rabies Dua ekor anjing berada di Pantai Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Selasa (7/4/15). Provinsi Bali saat ini mengalami kekurangan stok Vaksin Anti-Rabies (VAR) yang diperkirakan hanya cukup untuk dua sampai tiga minggu ke depan dengan kasus gigitan anjing per hari rata-rata mencapai 120 kejadian. (ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)
Jakarta (ANTARA News) - Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian Kota Jakarta Barat telah melakukan vaksinasi terhadap ribuan hewan penular rabies (HPR) di delapan kecamatan Jakarta Barat pada Senin.

Baca juga: Menkes dorong produksi vaksin rabies dalam negeri

Ribuan ekor HPR seperti kucing, monyet, anjing, musang telah mendapat vaksinasi hingga akhir Juli 2018. Pemberian vaksin rabies kepada hewan milik warga tidak dikenakan biaya.

"Total sebanyak 5.343 ekor hewan yang telah mendapatkan vaksinasi rabies hingga akhir Juli 2018," kata Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian Jakarta Barat, Marsawitri Gumay.

Marsawitri Gumay mengatakan, ribuan hewan yang divaksin rabies terdiri atas 2.206 anjing, 3.067 kucing, 18 kera dan 52 ekor musang.

Baca juga: "Saving Buleleng Dog" gelar vaksinasi ratusan anjing

Kegiatan vaksinasi tersebut bertujuan untuk mempertahankan status Provinsi DKI Jakarta sebagai daerah bebas rabies.

"Sejak 2004, Jakarta telah ditetapkan sebagai daerah bebas rabies," pungkas Marsawitri.

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Taufik Ridwan
Copyright © ANTARA 2018